Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.3
19 Ramadhan 1446 HRabu, 19 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
Biodata Marc Marquez, Pembalap yang Jadi Juara di GP Argentina
18 Maret 2025 21:00 WIB
·
waktu baca 6 menitTulisan dari Profil Tokoh tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Usai berhasil menjadi juara di GP Argentina, biodata Marc Marquez kembali banyak dicari oleh warganet. Keberhasilannya meraih gelar juara tersebut menambah deretan prestasi yang pernah diraihnya sebagai seorang pembalap MotoGP.
ADVERTISEMENT
Nama Marc Marquez tentu tidak asing lagi. Ia merupakan seorang pembalap MotoGP populer yang telah berkarier cukup lama. Tidak hanya itu, Marquez juga merupakan pembalap yang berprestasi, sehingga memiliki karier yang cukup baik di dunia MotoGP.
Berkat kemampuan yang dimilikinya, ia sudah beberapa kali menjadi juara di berbagai kejuaraan. Hal ini membuat namanya kerap menjadi sorotan dan memiliki banyak penggemar.
Profil Marc Marquez
Pemilik nama lengkap Marc Marquez Alenta ini lahir di Cervera, Spanyol, pada 17 Februari 1993. Ia merupakan pembalap MotoGP dengan motor Ducati yang berkebangsaan Spanyol, sesuai informasi dari situs motogp.com.
Ia disebut sebagai salah satu pembalap berbakat karena telah meraih banyak prestasi membanggakan selama kariernya, terlebih saat ia masih berusia muda. Berbagai gelar telah ia raih, termasuk beberapa kali menjadi Juara Dunia.
ADVERTISEMENT
Memiliki julukan 'Ant of Cervera' dan ‘Baby Alien’, Marquez jadi salah satu pembalap yang berhasil memenangkan gelar juara dunia dalam 3 kategori berbeda, setelah Mike Hailwood, Phil Read dan Valentino Rossi. Tidak heran jika namanya sangat populer sebagai seorang pembalap.
Ia juga disebut sebagai pembalap Spanyol tersukses di MotoGP hingga saat ini. Sebab, berbagai prestasi membanggakan telah pernah ia raih selama berkarier sebagai pembalap di MotoGP.
Marquez memiliki seorang adik yaitu Alex Marquez. Adiknya memiliki profesi yang sama dengannya, yakni seorang pembalap. Bahkan, kemampuan adiknya pun tidak kalah menarik dan disebut sebagai rival utama dari Marc Marquez.
Biodata Marc Marquez
ADVERTISEMENT
Tidak hanya profil dari Marc Marquez, banyak orang juga penasaran dengan biodata dirinya. Oleh karena itu, berikut adalah biodata Marc Marquez, pembalap yang berhasil jadi juara di GP Argentina.
Perjalanan Karier Marc Marquez
Marc Marquez mengawali kariernya dengan masuk ke kelas 125cc. Bahkan, ia meraih sejumlah prestasi yang membanggakan di kelas tersebut. Saat naik podium dalam tahun debutnya sebagai rookie GP 125cc pada 2008, Marquez berhasil menjadi juara pada musim 2010.
Ia pun kemudian mendapat promosi ke kategori Moto2™ untuk 2011. Pada awal balapan, ia berhasil mencetak kemenangan yang luar biasa dan mampu memangkas jarak dengan pemimpin klasemen, yakni Stefan Bradl.
ADVERTISEMENT
Namun sayangnya, akibat insiden kecelakaan saat sesi latihan di GP Malaysia membuat Marquez terpaksa menyerah dan melewatkan dua balapan tersisa. Ia pun mengalami masalah penglihatan ganda yang menyebabkan dirinya harus dioperasi.
Meski begitu, ia mampu meraih prestasi mengesankan di Grand Prix Australia. Lalu, pada MotoGP™ 2013, Marquez didapuk untuk menggantikan Casey Stoner di Repsol Honda Team. Tanpa disangka, ia hanya butuh 2 balapan untuk berhasil naik ke podium tertinggi dan menutup musim dengan jadi Juara Dunia.
Tercatat, Marquez pernah beberapa kali berhasil menjadi juara dunia. Mulai dari tahun 2013, 2014, 2016, 2017, 2018, dan 2019. Bahkan saat 2017, ia harus melakukan duel sengit melawan Andrea Dovizioso untuk perebutan titel juara.
ADVERTISEMENT
Diharapkan dapat kembali mencetak rekor pada tahun 2020, sayangnya ia mengalami cedera patah tulang saat balapan pembuka musim di Jerez. Hal ini pun membuat pembalap asal Spanyol ini absen hingga kejuaraan berakhir.
Usai pemulihan yang cukup panjang, ia mulai kembali bertanding di Portimao pada 2021. Pada tahun tersebut ia berhasil menang di Sachsenring, finis kedua di Aragon, serta cetak kemenangan back-to-back di Austin dan Misano.
Namun, ia kembali mengalami kecelakaan saat latihan yang mengakibatkan dirinya mengalami gegar otak. Marquez pun absen dalam beberapa balapan terakhir. Setelah pulih kembali, ia mengalami highside yang terjadi ketika menjalani sesi warm up di Mandalika yang menyebabkan penglihatan gandanya kambuh.
Setelah kembali ke meja operasi, ia pun mulai berlomba. Ia mengikuti putaran Aragon dan berhasil mengklaim pole position di Motegi, serta podium ke-100 di kelas premier saat finis kedua dalam GP Australia.
ADVERTISEMENT
Musim 2023 dimulainya dengan pole position dan P3 dalam Sprint di Portimao. Sayangnya, ia kembali mengalami kecelakaan yang melibatkan Oliveira. Ia pun melewatkan 3 balapan dan satu-satunya podium Grand Prix diraihnya saat di Jepang.
Tahun 2024 menjadi salah satu tahun gemilang dari karier Marc Marquez. Pada tahun tersebut, ia menorehkan 10 kemenangan beruntun, sesuai informasi dari situs motogp.com. Pada tahun 2025, Marquez kembali turun untuk menjadi pembalap di bawah tim pabrikan Ducati usai meninggalkan Honda.
Prestasi Marc Marquez
Telah mengikuti sebanyak 269 balapan, tercatat Marc Marquez pernah berada di podium sebanyak 152 kali dengan 90 kemenangan dan 96 pole. Bahkan, ia telah meraih titel GP sebanyak 8 kali selama kariernya.
ADVERTISEMENT
Berbagai prestasi tersebut membuat dirinya menjadi salah satu pembalap yang berpengaruh. Adapun daftar prestasi yang pernah diraih oleh Marquez adalah sebagai berikut.
7 Fakta Menarik Marc Marquez
Sebagai seorang pembalap populer, Marc Marquez memiliki beberapa fakta menarik. Dikutip dari situs motogp.com, berikut adalah fakta menarik dari Marc Marquez yang bisa diketahui.
ADVERTISEMENT
Itulah biodata Marc Marquez beserta tambahan informasi lainnya. Berbagai informasi di atas dapat membantu warganet untuk lebih mengenal sosok pembalap MotoGP asal Spanyol yang baru saja meraih prestasi satu ini. (PRI)