Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
10 Ciri-ciri Mau Melahirkan yang Penting untuk Diketahui oleh Ibu Hamil
30 Agustus 2023 18:51 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Ciri-ciri mau melahirkan seringkali terjadi saat memasuki trimester terakhir. Adanya tanda-tanda tersebut penting untuk diketahui ibu hamil agar dapat mempersiapkan diri dan perlengkapan yang diperlukan.
ADVERTISEMENT
Selain ibu hamil, pihak keluarga juga diharapkan ikut mengetahui tanda tersebut agar bisa memberikan penanganan yang cepat. Pasalnya, keterlambatan penanganan pada ibu hamil juga dapat membahayakan dan mempersulit persalinan.
Ciri-ciri Mau Melahirkan pada Ibu Hamil
Mengutip dari buku Suamiku Super karya Harjuno Endrawan (2017:103), berikut ini ciri-ciri mau melahirkan yang penting untuk diketahui.
1. Keluar Lendir atau Flek
Ciri-ciri mau melahirkan yang pertama adalah keluarnya cairan lendir atau flek dari vagina. Ini merupakan tanda awal jika seorang ibu hamil akan segera melahirkan.
2. Nyeri Punggung
Pada beberapa wanita, sebelum waktu persalinan biasanya punggung terasa lebih nyeri secara terus-menerus. Bagian tubuh seperti dubur dan juga panggul turut mengalami tekanan. Gejala ini sangat normal dirasakan bagi ibu hamil yang akan melahirkan.
ADVERTISEMENT
3. Kram
Kram atau nyeri pada perut yang sering terasa saat menstruasi juga menjadi petanda jika waktu kelahiran semakin dekat.
4. Peningkatan Kontraksi
Ibu hamil yang akan segera melahirkan sering ditandai dengan kontraksi yang meningkat. Biasanya kontraksi yang terjadi bisa asli atau palsu, sehingga harus diperhatikan dengan baik.
Kontraksi asli seringkali ditandai dengan bagian perut terasa lebih kencang dan menjalar dari punggung. Rasa sakit ini disebut mirip saat menstruasi, namun lebih sakit.
5. Mual
Lazimnya, rasa mual terjadi ketika hamil muda. Namun, ada beberapa wanita yang juga mengalami mual menjelang persalinannya.
6. Gangguan Perut
Seseorang yang mau melahirkan sering mengalami gangguan perut. Gangguan tersebut terjadi karena tubuh sedang bersiap-siap menghadapi persalinan. Pasalnya, hormon prostaglandin menstimulasi perut untuk lebih sering terbuka.
ADVERTISEMENT
7. Air Ketuban Pecah
Selama kehamilan, bayi mengambang di dalam kantong berisi air ketuban yang melindunginya dari segala guncangan. Sesaat sebelum lahir, kantong ketuban tersebut akan pecah.
Apabila hal ini terjadi pada ibu hamil, maka proses persalinan harus segera dilakukan. Jika dibiarkan terlalu lama akan membahayakan janin karena bisa mengalami infeksi.
8. Merasa Lebih Ringan
Semakin mendekati tanggal kelahiran, beban yang ada di perut selama hamil terasa semakin ringan. Ini disebabkan karena posisi bayi sudah mulai turun dan menetap di sekitar panggul. Hal itu pula yang membuat ibu hamil dapat bernapas menjadi lega dibandingkan sebelumnya.
9. Meningkatnya Frekuensi Buang Air Kecil
Meningkatnya frekuensi buang air kecil juga menjadi petanda bahwa akan segera melahirkan. Memasuki bulan terakhir kehamilan, bayi akan turun menuju rongga panggul sehingga menekan kandung kemih yang mampu membuat ibu hamil sering buang air kecil
ADVERTISEMENT
10. Serviks Meregang dan Menipis
Pada saat memasuki masa-masa terakhir kehamilan, organ serviks akan mulai meregang dan menipis. Tanda ini wajar terjadi pada ibu hamil.
Pasalnya kondisi tersebut merupakan tanda bahwa bagi an bawah rahim sudah siap untuk melahirkan. Serviks yang menipis dan melebar sebagai tanda bahwa proses kelahiran jadi lebih mudah.
Itulah ulasan mengenai ciri-ciri mau melahirkan yang bisa dicermati oleh ibu hamil. Semoga ulasan yang telah disampaikan di atas bisa menambah wawasan serta pengetahuan terhadap masa-masa terakhir kehamilan. (NTA)