Konten dari Pengguna

11 Aturan agar Kebersihan Rumah Terjaga dengan Baik

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
2 Juni 2023 8:17 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi aturan agar kebersihan rumah terjaga - Sumber: https://pixabay.com/id/users/publicdomainpictures-14/
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi aturan agar kebersihan rumah terjaga - Sumber: https://pixabay.com/id/users/publicdomainpictures-14/
ADVERTISEMENT
Membuat aturan agar kebersihan rumah terjaga merupakan hal yang penting. Menjaga kebersihan rumah akan berpengaruh pada kesehatan dan kenyamanan penghuninya. Aturan yang tepat akan membantu menciptakan kualitas hidup yang lebih baik.
ADVERTISEMENT
Menjaga kebersihan rumah tidak hanya membersihkan debu dan kotoran secara rutin, tetapi juga melibatkan praktik-praktik kebersihan yang mencakup seluruh area rumah.

Berbagai Aturan agar Kebersihan Rumah Terjaga dengan Baik

Ilustrasi aturan agar kebersihan rumah terjaga - Sumber: https://pixabay.com/id/users/khaligo-19934763/
Berbagai peraturan menjaga kebersihan rumah dapat membantu mencegah penyebaran penyakit. Bukan itu saja, dengan memiliki aturan tentang penyimpanan barang, merapikan perabotan, dan menjaga tata letak yang baik, rumah tampak lebih rapi dan tertata.
Berdasarkan buku Tips Agar Rumah Selalu Tampak Rapi dan Bersih, Harnan, Elementa Media, 2022, berikut adalah beberapa aturan agar kebersihan rumah terjaga dengan baik setiap harinya.

1. Menjaga Kebersihan Diri

Mandi secara teratur, mencuci tangan sebelum dan setelah melakukan kegiatan, serta menggunakan pakaian yang bersih.

2. Rutin Membersihkan Permukaan

Lap dan bersihkan permukaan meja, kursi, dan furnitur lainnya secara teratur untuk menghilangkan debu dan kotoran.
ADVERTISEMENT

3. Menyapu dan Mengepel Lantai

Lakukan kegiatan menyapu dan mengepel lantai secara teratur. Tujuannya untuk menghilangkan kotoran dan menjaga kebersihan lantai.

4. Mengatur Barang dengan Baik

Tempatkan setiap barang pada tempatnya kembali setelah digunakan. Ini untuk menghindari kekacauan dan memudahkan pencarian barang.

5. Membersihkan Perabotan

Bersihkan perabotan seperti sofa, kursi, dan meja secara berkala untuk menghilangkan debu dan noda. Bukan hanya di permukaannya, namun seluruh bagian agar tidak ada noda atau kotoran yang tertinggal.

6. Menjaga Kebersihan Dapur

Cuci peralatan makan dan alat masak segera setelah digunakan. Jaga kebersihan lemari makanan dan buang makanan yang sudah kadaluarsa. Sisa makan dapat menjadi sarang kuman, semut, atau serangga yang tidak baik bagi kesehatan.

7. Mengatur Tempat Sampah

Letakkan tempat sampah di tempat yang mudah diakses. Kosongkan secara teratur untuk mencegah bau tak sedap dan penyebaran kuman di dalam rumah .
ADVERTISEMENT

8. Membersihkan Kamar Mandi

Bersihkan toilet, wastafel, bak mandi, dan shower secara rutin untuk menjaga kebersihan dan menghindari pertumbuhan bakteri. Jangan lupa juga untuk menyikat lantainya agar tidak licin dan membahayakan penghuni rumah.

9. Mencuci Pakaian Secara Teratur

Cuci pakaian, handuk, dan linen secara rutin untuk menjaga kebersihan dan keharuman. Pakaian dan perangkat kain yang tidak segera dicuci dapat menimbulkan bau dan dapat menjadi sarang kuman dengan mudah.

10. Ventilasi dan Kebersihan Udara yang Baik

Pastikan rumah memiliki ventilasi yang baik untuk menghindari kelembaban berlebih dan mencegah pertumbuhan jamur. Bersihkan filter udara, buka jendela, dan jaga sirkulasi udara agar udara bersih di dalam rumah tetap segar dan bebas dari debu dan alergen.

11. Menerapkan Konsep Hidup Minimalis

Terapkanlah prinsip minimalis dalam menjaga kebersihan rumah. Konsep minimalis ini memiliki kaitan erat dengan aturan menjaga kebersihan. Karena dalam konsep ini, perabotan yang digunakan hanyalah yang sesuai dengan fungsinya.
ADVERTISEMENT
Itulah tadi berbagai aturan agar kebersihan rumah terjaga dengan baik setiap harinya. Dengan mengikuti peraturan tersebut secara konsisten, kebersihan rumah akan terjaga dengan baik, menciptakan lingkungan yang sehat, nyaman, dan menyenangkan untuk ditinggali. (DNR)