Konten dari Pengguna

2 Ceramah Ramadan Hari ke 27 Singkat dalam Berbagai Tema

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
6 April 2024 14:29 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi ceramah Ramadan hari ke 27. Foto: Pixabay.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ceramah Ramadan hari ke 27. Foto: Pixabay.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Di bulan suci Ramadan ini, ceramah bisa menjadi amunisi untuk memperkuat iman dan takwa. Ceramah umumnya dilakukan sebelum salat. Bagi yang akan membawakan ceramah ada contoh ceramah Ramadan hari ke 27 dalam berbagai tema yang bisa dijadikan referensi.
ADVERTISEMENT
Ada banyak tema yang bisa diangkat dalam sebuah ceramah, misalnya tema Keutamaan Malam Lailatul Qadar. Tema ini cocok dibawakan pada saat ceramah di akhir bulan Ramadan, apalagi di tanggal-tanggal ganjil seperti tanggal 27.

Ceramah Ramadan Hari ke 27 Singkat

Ilustrasi ceramah Ramadan hari ke 27. Foto: Pixabay.
Mengutip buku yang berjudul, Pendidikan Karakter Islam, Hilyah Ashoumi, M. Pd. I., Habil Syahril Haj (2023:81), ceramah adalah salah satu metode yang sering digunakan dalam pendidikan karakter Islam. Ceramah Ramadan hari ke 27 merupakan metode untuk saling mengingatkan antar sesama umat muslim.
Berikut ini ada beberapa ceramah Ramadan dalam berbagai tema yang cocok untuk dibaca.

1. Ceramah Tentang Membersihkan Hati di Bulan Ramadan

Assalamualaikum Wr. Wb.
Umat Islam perlu merawat hatinya dengan baik di bulan Ramadan ini. Hal ini dikarenakan hati yang bersih dan baik, akan mempengaruhi sifat dan karakter orang tersebut.
ADVERTISEMENT
Jika hatinya baik, maka semua perilaku kesehariannya pun baik. Tidak hanya itu berkata jujur dan bersikap sopan santun kepada sesama juga merupakan sifat terpuji yang harus dijaga.
Oleh sebab itu, di akhir-akhir bulan Ramadan ini, jangan pernah berhenti untuk memperbaiki hati yang dengki. Teruslah berbenah diri untuk bisa menjadi hamba yang taat dalam menunaikan segala kewajiban sebagai umat muslim.
Rasulullah menyampaikan dalam sabdanya:
أَلَا وَإِنَّ فِي الْجَسَدِ مُضْغَةً إِذَا صَلَحَتْ صَلَحَ الْجَسَدُ كُلُّهُ وَإِذَا فَسَدَتْ فَسَدَ الْجَسَدُ كُلُّهُ أَلَا وَهِيَ الْقَلْبُ
Artinya: "Ingatlah, sesungguhnya dalam jasad seseorang terdapat segumpal daging, apabila segumpal daging itu baik maka baik pula seluruh jasadnya. Namun apabila segumpal daging itu rusak maka rusak pula seluruh jasadnya. Ketahuilah, bahwa segumpal daging itu adalah hati." (HR Al-Bukhari).
ADVERTISEMENT
Dapat disimpulkan bahwa menjaga hati merupakan salah satu hal penting dalam Islam. Demikian ceramah yang bisa disampaikan pada saat ini, semoga bisa dipahami dengan baik dan bisa memperbaiki perilaku manusia menjadi lebih mulia.
Wassalamualaikum Wr. Wb.

2. Ceramah Tentang Keutamaan Malam Lailatul Qadar

Assalamualaikum Wr. Wb.
Puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah Swt yang telah memberikan kita kesempatan untuk menyambut bulan suci Ramadhan. Bulan ini merupakan waktu yang penuh berkah dan rahmat, di mana setiap amal ibadah akan dilipatgandakan pahalanya oleh Allah.
Tidak terasa bulan Ramadan akan memasuki hari ke-27. Hari-hari ganjil di bulan suci Ramadan ini merupakan salah satu ciri dari hadirnya Malam Lailatul Qadar atau malam yang lebih baik dari seribu bulan.
Malam Lailatul Qadar mempunyai banyak keutamaan di dalamnya, seperti malam dimana Allah Swt. menurunkan Al- Qur'an kepada umat muslim, turunnya malaikat yang membawa kebaikan dan keberkahan, diampuninya dosa-dosa umat muslim tanpa terkecuali, dilipat gandakannya pahala dan masih banyak lagi.
ADVERTISEMENT
Itu dia keutamaan Malam Lailatul Qadar yang harus diketahui dan dipahami oleh umat manusia. Semoga bermanfaat untuk kita semua.
Wassalamualaikum Wr. Wb.
Itu dia ceramah Ramadan hari ke 27 dalam berbagai tema yang penuh makna. Semoga membantu.
(LFP)