Konten dari Pengguna

2 Contoh Undangan Safari Ramadan yang Benar

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
15 Maret 2024 10:48 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi contoh undangan safari ramadan. Sumber: unsplash.com/Joanna Kosinska
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi contoh undangan safari ramadan. Sumber: unsplash.com/Joanna Kosinska
ADVERTISEMENT
Contoh undangan safari Ramadan biasanya dibutuhkan oleh umat Muslim yang akan mengadakan acara tersebut saat bulan puasa. Tujuan acara ini adalah untuk memperpanjang tali silaturahmi.
ADVERTISEMENT
Surat undangan menjadi hal yang penting untuk dipersiapkan karena penyelenggara acara perlu mengundang sejumlah pejabat untuk menghadiri acara tersebut. Surat undangan diperlukan agar tamu yang diundang bisa menghadiri safari Ramadan.

Contoh Undangan Safari Ramadan Bahasa Indonesia

Ilustrasi contoh undangan safari ramadan. Sumber: unsplash.com/Elena Joland
Safari Ramadan adalah acara tahunan yang dilakukan oleh umat Muslim dengan tujuan untuk memperpanjang tali silaturahmi.
Mengutip dari laman Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Kota Palu, bappeda.palukota.go.id., safari Ramadan adalah agenda yang positif yang dilakukan oleh umat Muslim setiap tahunnya.
Tujuannya adalah agar mendapat keberkahan selama bulan suci Ramadan. Bagi pihak penyelenggara safari Ramadan perlu membuat surat untuk mengundang tamu agar hadir dalam acara tersebut.
Di bawah ini ada beberapa contoh undangan safari Ramadan yang bisa menjadi referensi penulisan.
ADVERTISEMENT

1. Surat Undangan untuk Ketua Organisasi

Banyuwangi, 15 Maret 2024
Kepada Yth.
Ketua dan anggota Remaja Masjid Nurul Fikri
Desa Alas Malang
Di – Tempat
Nomor: 05/RM/III/2024
Lamp: -
Hal: Undangan
Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Salam sejahtera untuk kita semua, semoga segala aktivitas di bulan Ramadan ini diridhoi oleh Allah Swt. Amin.
Sehubung dengan adanya kegiatan safari Ramadan 1445 H yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Banyuwangi, dengan ini kami Remaja Masjid Besar Islami mengundang ketua dan anggota se-Kecamatan Singojuruh pada:
Hari/tanggal: Rabu, 20 Maret 2024
Waktu: 19.00 WIB s/d selesai
Tempat: Masjid Besar Islami
Demikian undangan ini kami sampaikan, atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih. Wassalam.
Remaja Masjid Besar Islami
Mengetahui
(Ketua) (Sekretaris) (Camat Singojuruh) (Takmirul Masjid Besar Islami)
ADVERTISEMENT

2. Surat Undangan untuk Anggota Organisasi

Kepada Yth: Saudara/i Ketua Perempuan Berjaya
Desa Balak
Di – Tempat
Nomor: 08/B/III/2024
Lamp: -
Hal: Pemberitahuan
Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Salam dan do’a semoga Allah Swt. Senantiasa melimpahkan hidayah kepada kita semua agar bisa beraktivitas di bulan suci Ramadan dengan lancar. Amin.
Sehubungan dengan kegiatan safari Ramadan Masjid Besar Darul Fikri, maka kami mengundang Saudara/i untuk hadir dan membawa serta anggota Perempuan Berjaya sekurang-kurangnya 5 orang untuk mengikuti acara tersebut yang dilaksanakan pada:
Hari/Tanggal: Kamis, 21 Maret 2024
Waktu: 17.00 s/d selesai
Tempat: Aula Masjid Besar Darul Fikri
Agenda Safari Ramadan:
Demikian undangan ini kami sampaikan, atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih. Wassalam.
Banyuwangi, 13 Maret 2024
ADVERTISEMENT
Safari Ramadan adalah acara positif yang bisa menyambung tali silaturahmi antar umat Muslim. Jika ingin mengadakan acara tersebut maka bisa menggunakan contoh undangan safari Ramadan dalam Bahasa Indonesia di atas sebagai referensi. (GTA)