Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
3 Contoh Puisi Tema Alam yang Indah dan Penuh Makna
22 Maret 2024 16:57 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Puisi merupakan salah satu karya sastra dengan memakai bahasa yang indah dan imajinatif. Salah satu tema yang sering digunakan untuk membuat puisi yaitu tentang keindahan alam. Untuk dapat menuliskan puisi tersebut, maka perlu mengetahui contoh puisi tema alam.
ADVERTISEMENT
Puisi dengan tema tersebut selalu memiliki kesan tersendiri. Kesan yang dihasilkan dapat berupa kekaguman penulis terhadap keindahan alam ataupun perasaan takut ketika alam sedang marah.
Kumpulan Contoh Puisi Tema Alam
Contoh puisi tema alam biasanya berisi ungkapan rasa syukur penulis kepada Tuhan atas keindahan alam yang telah diberikan. Selain itu juga menggambarkan kekaguman terhadap keindahan alam.
Keindahan tersebut dapat berupa keindahan gunung, pantai, pegunungan, serta pulau. Dikutip dari buku Inspirasi Menulis Puisi di Alam Bebas, Karlina (2022:3), puisi adalah hasil rekaman mengenai peristiwa ataupun gambaran objek menarik yang dituangkan melalui pikiran ke dalam bentuk bahasa tulis.
Di mana dalam penulisan puisi tersebut terikat oleh irama, matra, rima, serta penyusunan larik dan bait. Selain itu juga menggunakan pemilihan kata yang imajinatif. Agar dapat menuliskan puisi dengan tema alam yang indah secara tepat, berikut beberapa contoh puisi yang menggunakan tema tersebut.
ADVERTISEMENT
1. Hamparan Hijau Sawahku
Oleh: Dendi Lesmana
Pagi ini, matahari belum menampakkan sinarnya
Mungkin karena ini masih terlalu pagi
Tapi, hamparan hijau sawahku
Telah membuat mata ini menikmatinya
Betapa indahnya karunia Sang Pencipta
Begitu besar dan tak terhingga
Hamparan hijau sawahku
Adalah bukti indah karunia-Mu
Kini, matahari mulai menampakkan wajahnya
Sinarnya menyeruak disela-sela daun
Menambah cerahnya suasana alam desaku
Hamparan hijau sawahku adalah anugerah-Mu
2. Alam Pedesaan
Oleh: Lika Alvionita
Sungai-sungai berdawai
Menuang kemercik jernih
Jauh dari debu perkotaan
Bocah bebas terjemahkan alam
Menyapa tanpa gemerlap maya
Merekalah pelukis dunia dengan tangan
Berdamai dengan biru langit
Menyatu dengan hijaunya padi
Dan keluguan menukil indah
Berpandu pada kata saling
Adalah masa kecil yang sering terindu
Dalam pedesaan aku ditemui
ADVERTISEMENT
Sederhana yang mewah
Tanpa kemahalan ramah tamah
3. Lautan yang Indah dan Tenang
Oleh: Rini Sita
Lautan yang indah dan tenang
Terlihat ikan yang sedang berhurau riang
Di balik terumbu karang yang tampak kokoh
Bersama tanaman laut yang bergerak indah
Manusia yang melihat itu sangat terpesona
Ikan ikan berenang dengan ceria
Air laut tampak tenang dan tidak bergelombang
Suasana lautan sangat tenang
Baca Juga: 2 Contoh Puisi dan Analisisnya
Ketiga contoh puisi tema alam di atas dapat dijadikan referensi pembaca dalam menuliskan puisi yang indah tentang alam sekitar. Hal tersebut agar memudahkan penulis puisi yang masih pemula dapat menuliskan puisi secara tepat. Semoga bermanfaat. (PAM)