Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
3 Manfaat Matcha untuk Kesehatan beserta Kandungan Gizinya
8 Agustus 2023 18:13 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Matcha adalah bubuk yang dijadikan sebagai bahan pembuatan teh dan memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Salah satu manfaat matcha adalah menjaga kesehatan jantung karena memiliki kandungan yang berperan sebagai penurun stress.
ADVERTISEMENT
Tentu saja rasa teh hijau sangat berbeda dengan minuman matcha latte yang dijual di coffee shop. Daun teh hijau yang digunakan untuk membuat bubuk matcha terbuat dari tanaman camellia sinensis yang ditumbuk sampai halus.
Mengenal tentang Matcha
Mengutip dari buku Green Tea & White Tea, FG Winarno dan Lissa Kristiono (2016:66), matcha merupakan teh tradisional yang diminum di Jepang saat melaksanakan upacara ritual minum teh.
Tanaman penghasil matcha tumbuh di wilayah perkebunan yang terpapar sinar matahari langsung selama 10 sampai 12 hari. Kemudian setelah itu, tanaman tersebut bisa dipanen.
Mengapa menunggu sampai 12 hari? Karena kandungan asam amino dan klorofil pada tanaman menjadi lebih tinggi dari daun teh biasa. Sehingga bisa dijadikan sebagai teh hijau yang memiliki rasa khas daripada teh jenis lainnya.
ADVERTISEMENT
Namun, daun teh yang digunakan untuk membuat matcha perlu melalui beberapa proses sebelum menjadi bubuk. Tahapan tersebut di antaranya pengukusan, pengeringan, dan penggilingan hingga menjadi bubuk berwarna hijau.
Manfaat Matcha dan Kandungan Gizi
Kandungan gizi yang terdapat pada bubuk matcha adalah serat, protein, kalori, senyawa polifenol, theanine, dan katekin. Selain itu, matcha juga mengandung asam amino yang tinggi dan bermanfaat untuk beberapa hal di bawah ini.
1. Menyehatkan Jantung
Kandungan katekin adalah senyawa yang bersifat untuk menurunkan stress. Stress oksidatif adalah kondisi yang menggambarkan adanya ketidakseimbangan antara antioksidan dan radikal bebas dalam tubuh sehingga menimbulkan peradangan.
Selain menyehatkan jantung, manfaat matcha yang lain adalah untuk mengatasi masalah kardiovaskular, gagal jantung, dan hipertensi.
2. Menyehatkan Kulit
Rasa teh hijau dari matcha mungkin berbeda dengan minuman olahan matcha, tetapi manfaatnya bisa terasa sampai kulit. Bubuk matcha bisa menjadi masker wajah untuk mengatasi iritasi pada kulit dan mengurangi produksi sebum.
ADVERTISEMENT
3. Meningkatkan Fungsi Kognitif
Terakhir adalah untuk meningkatkan fungsi kognitif sehingga konsentrasi tetap terjaga saat melaksanakan aktivitas sehari-hari.
Manfaat matcha ternyata baik bagi kesehatan otak, jantung, dan kulit. Melihat manfaat bubuk matcha di atas, bisa menjadi alasan mengapa penting menjadikan matcha sebagai minuman kesehatan. (GTA)