Konten dari Pengguna

4 Contoh Etika Sosial dalam Kehidupan yang Harus Dipahami

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
23 Oktober 2023 14:31 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi contoh etika sosial. Sumber foto: Pixabay.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi contoh etika sosial. Sumber foto: Pixabay.com
ADVERTISEMENT
Etika sosial merupakan sikap atau perilaku yang perlu dipahami setiap orang. Hal ini penting, guna menunjukkan rasa hormat bagi diri sendiri maupun orang lain. Contoh etika sosial dalam kehidupan dapat dimulai dari hal-hal yang sederhana.
ADVERTISEMENT
Salah satunya adalah membiasakan diri untuk mengucapkan kata “tolong” ketika butuh bantuan, dan kata “terima kasih” ketika diberi sesuatu. Etika, tidak hanya diterapkan dalam lingkungan sosial masyarakat, melainkan juga dalam ruang lingkup profesi maupun bisnis.

Contoh Etika Sosial dalam Kehidupan

Ilustrasi contoh etika sosial. Sumber foto: Pixabay.com
Dikutip dari buku Etika Profesi dan Hukum Kesehatan, Dewi Novitasari Suhaid, M. Keb., dkk (2022: 2), kata etika berasal dari bahasa Yunani, yaitu “ethos” dan “ethikos”, yang berarti penggunaan, watak, akhlak, cara berpikir, sifat, adat kebiasaan dan baik.
Etika sosial adalah seperangkat aturan berupa akhlak dan cara berpikir seseorang, dengan apa yang sebaiknya dilakukan dan apa yang sebaiknya ditinggalkan ketika bergaul dengan orang lain. Contoh etika sosial dalam kehidupan adalah sebagai berikut.
ADVERTISEMENT

1. Tersenyum

Contoh etika yang pertama adalah senyum. Tersenyum merupakan sebuah sikap yang sederhana. Hal ini dapat membuat orang lain merasa dihormati dan dihargai.
Tersenyumlah meskipun orang lain tidak membalas senyuman tersebut. Setidaknya dengan senyum, dapat membuat seseorang menjadi terasa lebih baik.

2. Mengucapkan Kata “Tolong” dan “Terima Kasih”

Contoh selanjutnya yaitu mengucapkan kata “tolong” dan “terima kasih”. Dua kata ini merupakan kata yang seringkali diremehkan beberapa orang.
Kata ini dapat diucapkan ketika membutuhkan bantuan atau diberi bantuan. Kata “tolong” dan “terima kasih” merupakan salah satu contoh etika dalam interaksi sosial yang membuat orang merasa dihargai.

3. Tidak Memandang Rendah Orang Lain

Memandang rendah orang lain merupakan hal yang sangat tidak disarankan. Hal ini dikarenakan sikap tersebut dapat memunculkan sebuah konflik yang tidak diinginkan.
ADVERTISEMENT
Sebagai manusia, sudah seharusnya memandang setiap orang itu sama. Sama dalam artian tidak membedakan antara individu yang satu dengan individu lainnya.

4. Menutup Hidung dan Mulut dalam Kondisi Tertentu

Hal sederhana yang tidak kalah pentingnya adalah menutup hidung atau mulut dalam kondisi tertentu. Kondisi yang dimaksud, yaitu ketika bersin, batuk, dan menguap.
Meskipun sepele, perilaku ini merupakan sebuah perilaku yang mencerminkan akhlak seseorang dalam lingkungan sosial.
Itulah beberapa contoh etika sosial dalam kehidupan yang harus dipahami setiap orang. Hubungan baik dapat terjalin dari sikap dan perilaku yang baik, antara satu sama lain. (MAE)