Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Konten dari Pengguna
4 Contoh Kerajinan Non Benda dan Penjelasannya
20 Januari 2024 18:17 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Kerajinan adalah suatu karya yang memiliki nilai dan dibuat berdasarkan kreativitas. Terdapat dua pembagian kerajinan yaitu dalam bentuk benda dan non benda. Adapun contoh kerajinan non benda yang berkembang di tengah masyarakat adalah tarian.
ADVERTISEMENT
Disebut sebagai kerajinan non benda karena tidak ada wujudnya atau abstrak, bukan dalam bentuk benda seperti kerajinan tangan yang sering dilihat. Adapun orang yang bergelut di bidang kerajinan non benda disebut dengan seniman.
Contoh Kerajinan Non Benda
Kerajinan non benda adalah usaha kerajinan yang dibuat berdasarkan inspirasi dari kebudayaan lokal dalam negeri dan bentuknya berupa karya. Di bawah ini ada beberapa contoh kerajinan non benda di Indonesia.
1. Drama
Mengutip dari buku Kajian Seni Budaya Sekolah Dasar, Belinda Dewi Regina, (2023:30), pengertian drama berasal dari bahasa Yunani yaitu “draomai” yang berarti bertindak atau berbuat.
Drama adalah seni pertunjukkan yang menampilkan konflik dan emosi agar penonton bisa ikut merasakan apa yang dirasakan aktor di panggung. Para aktor yang berperan adalah orang yang memiliki kemampuan melakoni suatu karakter.
ADVERTISEMENT
Ada juga yang mengatakan bahwa drama adalah seni yang menjelaskan bagaimana kehidupan manusia sehari-hari.
2. Tarian
Contoh berikutnya adalah tari yaitu gerakan tubuh ritmis yang dilakukan pada tempat dan waktu tertentu. Tujuan melakukan tarian adalah untuk mengungkapkan perasaan dan isi pikiran dalam bentuk gerakan.
Ada banyak contoh tari yang berkembang di Indonesia seperti Tari Pendet, Tari Jaipong, Tari Saman, Tari Topeng Kelana, dan masih banyak lagi. Tarian juga berkembang dari zaman dulu hingga sekarang.
3. Puisi
Puisi adalah salah satu jenis karya sastra yang sudah ada sejak zaman Renaissance. Selain puisi, terdapat juga kerajinan non benda lainnya seperti sajak dan pantun. Dulu sajak dan puisi menceritakan tentang hubungan romansa, namun sekarang bisa tentang berbagai hal.
ADVERTISEMENT
4. Musik
Selain puisi, ada lagi kerajinan non benda lainnya yaitu musik. Musik di setiap negara memiliki ciri khasnya masing-masing. Dulu, musik dianggap sebagai sesuatu yang sangat sakral seperti digunakan untuk memuja Sang Pencipta.
Baca Juga: 9 Jenis Tari Primitif dan Ciri-cirinya