Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
4 Contoh Reaksi Oksidasi Kimia beserta Pengertiannya
4 Januari 2024 17:40 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Terdapat beberapa contoh reaksi oksidasi yang terjadi di sekeliling manusia. Misalnya besi yang berkarat dan apel yang menguning merupakan hal nyata yang bisa disaksikan dengan mata secara langsung.
ADVERTISEMENT
Ada juga reaksi oksidasi yang bisa dijabarkan secara kimia dengan simbol-simbol yang menunjukkan nama senyawanya. Sebelum melihat contohnya, alangkah lebih baik untuk memahami pengertian reaksi oksidasi terlebih dahulu.
Pengertian dan Contoh Reaksi Oksidasi
Pengertian reaksi oksidasi adalah reaksi yang mengakibatkan penggabungan sebuah senyawa dengan oksigen sekaligus pelepasan elektron dari molekulnya. Jadi, dalam proses reaksi oksidasi, jumlah oksigen bertambah dan elektronnya berkurang.
Banyak kejadian yang melibatkan reaksi oksidasi ini dalam kehidupan sehari-hari. Contohnya saat seseorang sedang melakukan olahraga. Gula di dalam tubuhnya dibakar dan dikeluarkan menjadi keringat serta napas yang terengah-engah.
Ketika terengah-engah itulah, sebenarnya tubuh baru saja melakukan proses oksidasi gula dari makanan yang dikonsumsi menjadi air dan karbon dioksida.
ADVERTISEMENT
Berikut ini contoh reaksi oksidasi yang dikutip dari buku Belajar Kimia Menarik: SMA/MA Kls X (Diknas) karya Das Salirawati, dkk (hal. 156)
Contoh 1
CH4(g) + 2O2(g) → CO2(g) + 2 H2O(g)
Pada reaksi oksidasi di atas, dapat dilihat bahwa metana (CH4) mengalami reaksi pembakaran yang diikuti dengan penangkapan oksigen. Reaksi tersebut bisa terjadi dalam proses pembakaran kotoran hewan untuk pemanfaatan biogas.
Contoh 2
Fe(s) + O2(g) → Fe2O3(s)
Dari contoh ini serbuk besi menangkap oksigen. Reaksi oksidasi ini biasa terjadi pada besi yang berkarat. Sebenarnya, karat itu muncul karena oksigen yang ditangkap oleh serbuk besi dan dibantu oleh bakteri penyebab karat.
Contoh 3
C(s) + O2(g) → CO2(g)
Reaksi oksidasi di atas menunjukkan penangkapan oksigen oleh karbon sehingga menjadi karbon dioksida.
ADVERTISEMENT
Contoh 4
CH2O(s) +6 O2(g) → 6 CO2(g) + 6 H2O(g)
Contoh reaksi oksidasi di atas adalah proses pembakaran glukosa tubuh pada saat beraktivitas yang menghasilkan air dan karbon dioksida dari sistem pernapasan.
Contoh reaksi oksidasi yang telah dijelaskan tersebut adalah beberapa kasus di kehidupan nyata yang dapat diuraikan reaksinya dalam ilmu kimia . (IMA)