Konten dari Pengguna

4 Contoh Terjadinya Perubahan yang Cepat dan Mendasar

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
15 Februari 2024 14:24 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi contoh terjadinya perubahan yang cepat dan mendasar. Sumber: pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi contoh terjadinya perubahan yang cepat dan mendasar. Sumber: pexels.com
ADVERTISEMENT
Perubahan sosial di masyarakat terbagi menjadi dua jenis, yakni perubahan sosial cepat dan lambat. Di Indonesia sendiri, ada banyak sekali contoh terjadinya perubahan yang cepat dan mendasar.
ADVERTISEMENT
Salah satunya adalah peristiwa Proklamasi Kemerdekaan Indonesia. Selain itu, masih banyak contoh lainnya yang pernah terjadi tak hanya di Indonesia, tetapi juga di seluruh dunia.

Contoh Terjadinya Perubahan yang Cepat dan Mendasar

Ilustrasi contoh terjadinya perubahan yang cepat dan mendasar. Sumber: pexels.com
Mengutip dari buku Sukses USBN Ilmu Pengetahuan Sosial untuk SMP/MTs, Tim Ganesha Operation (2019:33), berikut ini adalah berbagai contoh terjadinya perubahan yang cepat dan mendasar yang menarik untuk diketahui.

1. Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia 1945

Salah satu perubahan sosial yang cepat dan mendasar serta pernah terjadi di Indonesia adalah Proklamasi Kemerdekaan 1945. Sebelumnya, Indonesia merupakan negara yang sudah dijajah selama ratusan tahun. Kemudian pada akhirnya, berhasil menyatakan kemerdekaannya dan berdiri sendiri sebagai negara yang utuh.

2. Revolusi Industri di Eropa dan Amerika Utara

Sebelum ada Revolusi Industri, masyarakat Eropa dan Amerika Utara dikenal sebagai masyarakat agraris. Kemudian terjadi perubahan menjadi masyarakat industri. Perubahan cepat ini terjadi karena diciptakannya berbagai mesin.
ADVERTISEMENT
Sehingga dapat memungkinkan masyarakat untuk melakukan produksi massal, kerja efisien, dan juga cepat. Hal inilah yang membuat perkembangan penting bagi kehidupan kelas pekerja dan mempercepat urbanisasi.

3. Revolusi Perancis

Pergolakan politik luar biasa yang akhirnya mengerahkan masyarakat umum bergerak menentang kedudukan monarki yang absolut merupakan salah satu penyebab terjadinya Revolusi Perancis.
Kala itu, kekuasaan Raja Louis XVI digulingkan, para bangswan dihukum mati, termasuk raja dan ratunya. Sejak saat itulah, Perancis berubah menjadi negara demokrasi atau republik semi-presidensial.

4. Kebijakan Sosial yang Menyangkut LGBTQ

Belanda adalah negara besar yang mempelopori hak untuk kaum LGBTQ pada tahun 2001. Mereka berhak untuk menikah resmi dan mempunyai hak yang sama seperti pernikahan biasa. Lalu, disusul dengan Amerika Serikat, Irlandia Utara, Taiwan, Korea, dan akan menyusul delapan negara Amerika lain lainnya.
ADVERTISEMENT
Itu dia empat contoh terjadinya perubahan yang cepat dan mendasar di berbagai belahan dunia, termasuk Indonesia. (Anne)