Konten dari Pengguna

4 Kelebihan Alkohol Dibandingkan Raksa sebagai Zat Cair Pengisi Termometer

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
20 Juni 2024 16:11 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi kelebihan alkohol dibandingkan raksa sebagai zat cair pengisi termometer. Sumber foto: Unplash/Jarosław Kwoczała
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kelebihan alkohol dibandingkan raksa sebagai zat cair pengisi termometer. Sumber foto: Unplash/Jarosław Kwoczała
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pada dasarnya cairan raksa dan alkohol sama-sama dapat digunakan sebagai pengisi termometer. Pasalnya alkohol dan raksa berfungsi sebagai penunjuk suhu. Kelebihan alkohol dibandingkan raksa sebagai zat cair pengisi termometer menjadi hal penting untuk diketahui.
ADVERTISEMENT
Istilah alkohol dapat diartikan sebagai senyawa dengan gugus fungsi -OH yang terikat pada rantai karbon alifatik. Umumnya, termometer yang menggunakan cairan alkohol sering disebut dengan termometer alkohol.

Pengertian Termometer

Ilustrasi pengertian termometer. Sumber foto: Unplash/Matteo Fusco
Mengutip dari buku Ilmu Pengetahuan Alam Kelas 4 Sekolah Dasar terbitan Yudhistira Ghalia Indonesia (39), termometer adalah alat untuk mengukur suhu. Suhu sendiri diartikan sebagai ukuran panas atau dinginnya suatu benda. Satuan yang digunakan untuk mengukur suhu adalah derajat celcius (°C).
Banyak termometer bergantung pada pemuaian zat ketika dipanaskan. Air raksa dan alkohol adalah zat yang biasa digunakan pada pembuatan termometer zat cair.
Zat-zat cair tersebut memuai jika dipanaskan dan menyusut ketika didinginkan. Umumnya, air raksa berwarna perak tetapi alkohol tidak berwarna. Oleh karena itu, untuk memudahkan pembacaan termometer ditambahkan zat pewarna merah untuk menunjukkan adanya pemuaian.
ADVERTISEMENT

Kelebihan Alkohol Dibandingkan Raksa sebagai Zat Cair Pengisi Termometer beserta Penjelasannya

Ilustrasi kelebihan alkohol dibandingkan raksa sebagai zat cair pengisi termometer. Sumber foto: Unplash/Ilse Orsel
Termometer memiliki beberapa jenis salah satunya termometer zat cair. Bentuk termometer zat cair biasanya berupa bejana yang dilengkapi dengan pipa yang sempit.
Pengisi termometer ini adalah raksa dan alkohol. Meskipun sama-sama digunakan untuk mengisi termometer, namun kedua cairan tersebut memiliki kelemahan dan kelebihan.
Dikutip dari buku Ilmu Pengetahuan Alam SMP/MTs Kelas VII A oleh Agung Wijaya (37), berikut ini beberapa kelebihan alkohol dibandingkan raksa sebagai zat cair pengisi termometer.

1. Harganya Terjangkau

Jika dibandingkan dengan air raksa, harga alkohol sangatlah murah. Ini disebabkan karena cairan alkohol mudah didapatkan dalam kehidupan sehari-hari. Lain halnya dengan air raksa yang harganya cukup mahal dan bersifat beracun sehingga dalam menggunakannya harus berhati-hati.
ADVERTISEMENT

2. Pemuaiannya Teratur

Pada saat menggunakan termometer yang diisi cairan alkohol akan mengalami kenaikan suhu yang kecil, namun perubahan volumenya cenderung lebih besar. Dengan hal ini membuat termometer alkohol memiliki hasil yang lebih teliti. Lain halnya dengan termometer raksa yang tidak dapat mengukur suhu yang sangat tinggi karena dapat mengalami pemuaian yang lebih besar.

3. Memiliki Titik Beku yang Sangat Rendah

Termometer alkohol dapat mengukur suhu yang sangat dingin. Hal ini disebabkan karena alkohol memiliki titik beku yang rendah sekitar -1.300°C. Berbeda dengan termometer raksa yang cenderung tidak dapat digunakan untuk mengukur suhu yang sangat rendah, seperti suhu di kutub utara dan kutub selatan.

4. Bahannya Termasuk Zat yang Tidak Berbahaya

Penggunaan cairan alkohol masih bisa ditangani oleh tubuh manusia jika jumlahnya kecil. Hal ini tentu berbeda jika dibandingkan dengan cairan raksa karena zat tersebut sangat berbahaya bagi tubuh.
ADVERTISEMENT
Itulah penjelasan singkat mengenai kelebihan alkohol dibandingkan raksa sebagai zat cair pengisi termometer. Penggunaan zat tersebut sangat penting untuk mengukur suhu. (NTA)