4 Konsep Perpisahan Sekolah yang Menarik

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
Konten dari Pengguna
20 Mei 2024 16:09 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Konsep Perpisahan Sekolah (Foto hanya ilustrasi) Sumber: unsplash.com/ Mitchell Orr
zoom-in-whitePerbesar
Konsep Perpisahan Sekolah (Foto hanya ilustrasi) Sumber: unsplash.com/ Mitchell Orr
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Konsep perpisahan sekolah tentu wajib dipikirkan matang-matang. Tujuannya agar kegiatan yang dilaksanakan berjalan dengan lancar dan menarik. Pemilihan konsep yang menarik akan menjadikan acara lebih semarak.
ADVERTISEMENT
Acara perpisahan menjadi acara yang akan terus dikenang dalam ingatan siswa. Sehingga sangat perlu dibuat istimewa karena hanya akan terjadi satu kali seumur hidup.

Pengertian dan Konsep Perpisahan Sekolah

Konsep Perpisahan Sekolah (Foto hanya ilustrasi) Sumber: unsplash.com/ Hannah Busing
Menurut buku Panduan Pelaksanaan Penelitian Sosial, Zulkarnain Lubis, dkk. (2019:22), konsep adalah "batu bata" penyusun bangunan (building block) terhadap teori, atau bisa disebut sebagai pondasi dari sebuah hal.
Jika berkaitan dengan konsep perpisahan sekolah, berarti dasar atau tema dari acara perpisahan yang akan memengaruhi berjalannya kegiatan. Berikut adalah contoh konsep menarik untuk perpisahan sekolah yang dapat dijadikan inspirasi untuk panitia.

1. Konsep Perpisahan Penuh Kreasi

Acara perpisahan dengan konsep penuh kreasi menonjolkan kreativitas siswa di setiap susunan acaranya. Hal yang ditampilkan dalam acara juga berkaitan dengan kreativitas, seperti hasil karya seni lukisan siswa, lomba seni musik, dan lain sebagainya.
ADVERTISEMENT

2. Konsep Perpisahan Prom Night

Konsep perpisahan prom night menjadi konsep yang menarik. Pasalnya, siswa yang hadir akan tampil dengan penampilan terbaiknya menggunakan pakaian yang elegan.
Dalam acara perpisahan ini, akan ditampilkan acara fashion show dan makan malam bersama yang pasti akan sangat berkesan untuk para siswa.

3. Konsep Perpisahan Tradisional

Konsep perpisahan tradisional dapat berupa kostum ala nusantara atau baju adat daerah. Selain itu, hidangan yang disajikan juga bisa berupa menu makanan tradisional. Lagu yang dibawakan saat di panggung juga bisa memakai lagu daerah.
Dengan konsep tradisional ini, maka perpisahan sekolah akan terkenang karena antimainstream. Selain itu, siswa juga akan lebih mengenal budaya daerah dalam acara ini.

4. Konsep Perpisahan Islami

Konsep perpisahan ini hanya bisa dilakukan di sekolah Islam. Sebab, jika di sekolah umum, akan kurang cocok karena tidak semua siswanya adalah umat muslim.
ADVERTISEMENT
Konsep ini akan lebih banyak menampilkan unsur kesenian islami, seperti musik gambus, pembacaan ayat suci, dan doa-doa.
Beberapa konsep perpisahan sekolah di atas merupakan tema yang menarik untuk dipakai di acara perpisahan. Dengan menerapkannya dalam kegiatan, maka acara akan menjadi semakin semarak dan seru. (IMA)