Konten dari Pengguna

4 Teknik Pertunjukan Musik dan Prosedur Pelaksanaannya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
4 November 2023 19:12 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi dari teknik pertunjukan musik. Sumber: pexels.com/Dariusz Grosa
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi dari teknik pertunjukan musik. Sumber: pexels.com/Dariusz Grosa
ADVERTISEMENT
Ada banyak jenis pertunjukan musik di seluruh dunia. Namun, apapun jenisnya, teknik pertunjukkan musik dapat dilakukan dengan teknik yang sama. Dengan mematuhi teknik pertunjukan yang benar, maka kemungkinan pertujukannya bisa sukses.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Apresiasi Seni: Seni Tari & Seni Musik, Sigit Astono, dkk (2007:105), banyak hal yang perlu disiapkan dalam pertunjukan musik, lighting, jenis musik, tema pertunjukan, dan panggung. Itu sebabnya, terdapat teknik tertentu untuk melaksanakannya.

4 Teknik Pertunjukkan Musik

Ilustrasi teknik pertunjukan musik. Sumber: pexels.com/thibault Trillet
Teknik pertunjukan musik harus dilakukan dengan baik, agar penampilan para pemusik terlihat sempurna bagi penonton. Apa sajakah teknik tersebut? Simak uraian penjelasan berikut ini.

1. Karya Musik yang Hendak Dimainkan

Persiapan karya musik ialah salah satu teknik pertunjukan musik. Biasanya, dalam suatu pertunjukn musik akan dinyanyikan sekitar 4 – 7 musik. Karya-karya tersebut perlu direncanakan sebelumnya, supaya dalam dilatih sebelum pertunjukan yang sebenarnya tiba.

2. Penempatan Pemain saat di Panggung

Penempatan pemain di atas panggung ialah aspek yang juga perlu diperhatikan. Tempat berdirinya seluruh anggota pemain musik harus seimbang.
ADVERTISEMENT
Keseimbangan tersebut juga mencangkup benda-benda yang ada dipanggung. Dengan begitu, penonton akan mempunyai titik pusat perhatiannya.

3. Kondisi Psikologis Tiap Pemainnya

Kondisi psikologis dari seorang pemain musik juga perlu diperhatikan. Utamanya, sesaat sebelum menaiki panggung.
Gunanya untuk mencegah suatu yang tidak diinginkan, seperti demam panggung. Selain itu, memastikan kondisi psikologis tetap baik dapat membuat penampilan lebih maksimal serta tampak percaya diri.

4. Penguasaan Permainan Musik serta Latihan

Para pemain musik yang akan melakukan pertunjukan musik harus menguasai tiap musik yang akan dimainkan. Dibutuhkan latihan rutin yang intens agar penampilan di panggung sukses. Hal ini sangat meminimalisir terjadinya kegagalan ketika melakukan pertunjukan.

Prosedur Pelaksanaan Pertunjukkan Musik

Gambar teknik pertunjukan musik. Sumber: pexels.com/Brett Sayles
Prosedur merupakan cara-cara untuk menyempurnakan pertunjukan musik yang sedang direncanakan. Prosedur akan membuat tema serta kolaborasi seni yang dilakukan jadi lebih matang. Berikut beberapa penjelasannya.
ADVERTISEMENT

1. Menyeleksi Lagu dan Alat Musik yang Dipakai

Pilih alat musik yang sangat diperlukan saja. Kemudian pilih juga lagu-lagu terbaik dari banyaknya lagu yang ada. Seleksi ini akan membuat pertunjukan lebih terencana dengan baik.

2. Membuat Jadwal Latihan

Setidaknya latihan untuk pertunjukan musik membutuhkan sekitar 2 hingga 6 bulan. Pada jangka waktu tersebut, diperlukan jadwal rutin latihan. Jadwal ini akan mengurangi rasa malas untuk latihan.

3. Rancang Kostum dan Properti

Properti dan kostum adalah hal yang harus disiapkan agar pertunjukan dapat dilakukan. Kostum yang dipakai para pemusik harus sesuai dengan tema musik yang dibawakan. Selain itu, properti juga hal paling penting yang perlu disiapkan.
Demikianlah beberapa teknik pertunjukan musik atau lagu dan prosedur yang perlu dilakukan sebelum tampil di panggung. Dengan mematuhi teknik serta prosedur, maka penampilan akan sangat bagus. (SLM)
ADVERTISEMENT