Konten dari Pengguna

5 Contoh Pertanyaan tentang Hikayat Sa Ijaan dan Ikan Todak

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
25 Oktober 2024 17:23 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi pertanyaan tentang hikayat sa ijaan dan ikan todak. Sumber: pexels.com/Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pertanyaan tentang hikayat sa ijaan dan ikan todak. Sumber: pexels.com/Pixabay
ADVERTISEMENT
Hikayat Sa Ijaan dan Ikan Todak adalah salah satu karya sastra Kotabaru Kalimantan Selatan yang bisa dipelajari siswa melalui Bahasa Indonesia. Siswa bisa mempelajarinya melalui contoh pertanyaan tentang hikayat Sa Ijaan dan Ikan Todak.
ADVERTISEMENT
Sa Ijaan dan Ikan Todak adalah cerita yang menjelaskan tentang asal mula ikan todak dan sa ijaan. Secara singkat menceritakan tentang Datu Mabrur yang bertapa di antara Selat Makassar dan Selat Laut.

Pengertian Hikayat

Ilustrasi pertanyaan tentang hikayat sa ijaan dan ikan todak. Sumber: pexels.com/KoolShooters
Mengutip dari buku Buku Ajar Bahasa Indonesia Tingkat Dasar, Asyhari Dwi Rukmana dkk, (2022:93), pengertian hikayat adalah jenis cerita yang berisi kisah atau dongeng. Biasanya, cerita yang disajikan menonjolkan hal mustahil yang dilakukan para tokoh.
Cerita hikayat ini sama dengan cerita sejarah hanya saja di dalamnya berisi cerita yang mengandung unsur kemustahilan atau keajaiban. Salah satu contoh hikayat yang terkenal adalah Sa Ijaan dan Ikan Todak.
Cerita ini tentang Datu Mabrur yang bertapa di antara Selat Makassar dan Selat Laut. Tepat di akhir pertapaannya, Datu Mabrur diserang seekor ikan besar yaitu ikan todak. Namun, Datu berhasil mengalahkan ikan tersebut dan mau mengabulkan apapun permintaan Datu.
ADVERTISEMENT

Contoh Pertanyaan tentang Hikayat Sa Ijaan dan Ikan Todak

Ilustrasi pertanyaan tentang hikayat sa ijaan dan ikan todak. Sumber: pexels.com/Pixabay
Agar siswa semakin memahami isi cerita tersebut bisa simak beberapa contoh pertanyaan tentang hikayat Sa Ijaan dan Ikan Todak beserta jawaban singkat.
1. Mengapa ikan todak datang menyerang Datu Mabrur saat bertapa?
Jawaban: Ikan todak menyerang Datu Mabrur karena Datu Mabrur sudah menyakiti perasaannya.
2. Bagaimana perasaan ikan todak saat memperkenalkan dirinya di hadapan Datu Mabrur?
Jawaban: Ikan todak merasa sangat malu dan segan karena dikalahkan oleh Datu Mabrur.
3. Apa permintaan Datu Mabrur kepada ikan todak setelah kalah dalam pertempuran?
Jawaban: Datu Mabrur meminta kepada ikan todak untuk membuatkannya pulau baru.
4. Apa nama pulau yang dibuat oleh ikan todak untuk Datu Mabrur?
ADVERTISEMENT
Jawaban: Pulau yang dibuat oleh ikan todak adalah Pulau Laut.
5. Apa simbol dari Kabupaten Kotabaru?
Jawaban: Ikan todak adalah simbol Kabupaten Kotabaru.
Kelima contoh pertanyaan tentang hikayat sa ijaan dan ikan todak bisa dipelajari siswa agar wawasan tentang karya sastra lama bertambah. (GTA)