Konten dari Pengguna

5 Contoh Sikap Adil dalam Kehidupan Bermasyarakat

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
5 Agustus 2023 9:13 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Contoh Sikap Adil. Sumber: Unsplash/Rémi Walle
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Contoh Sikap Adil. Sumber: Unsplash/Rémi Walle
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sikap adil dapat tercermin ketika hidup bermasyarakat. Salah satu contoh sikap adil adalah tidak membeda-bedakan teman dan berlaku sama terhadap mereka. Hal ini dapat membawa keharmonisan dalam kehidupan.
ADVERTISEMENT
Jika perilaku tersebut selalu diterapkan dalam keseharian, maka perselisihan antar masyarakat tentunya dapat dicegah. Walaupun sulit mewujudkan adil yang merata, setidaknya sebagai individu sosial harus memulai dari diri sendiri dan lingkungan terdekat.

Contoh Sikap Adil dalam Kehidupan

Ilustrasi Contoh Sikap Adil. Sumber: Unsplash/Priscilla Du Preez
Sebelum menjelaskan tentang contoh sikap adil, sebaiknya memahami dulu apa arti dari sikap adil. Menurut buku Pendidikan Agama Islam untuk Kelas XII SMK , Bachrul Ilmy (2007:38), secara etimologis, adil berasal dari kata 'al-adl' yang berarti tidak berat sebelah atau tidak memihak.
Sedangkan secara terminologis, adil adalah mempersamakan sesuatu dengan yang lain. Berikut contoh sikap yang adil yang dapat diterapkan dalam kehidupan bermasyarakat.

1. Tidak Membeda-bedakan

Sikap dengan menyamakan perilaku yang satu dengan seseorang yang lain, maka akan mengurangi risiko perpecahan dalam masyarakat. Untuk itu, tiap individu perlu saling menghormati kepentingan masing-masing.
ADVERTISEMENT

2. Menghormati Pendapat

Satu orang dengan yang lain tak jarang memiliki kepentingan dan penyampaian yang berbeda. Dengan menghormati pendapat, serta mememahami arti perbedaan, maka akan mengurangi perselisihan di masyarakat jika dapat bersikap adil dalam memperlakukan seseorang.

3. Menerapkan Hukum Secara Adil

Tidak membeda-bedakan ketika memberi hukuman sesuai apa yang dilakukan oleh pelanggar hukum tersebut tidak memandang ia orang kaya atau miskin, hukum yang berlaku haruslah sesuai. Semua harus mendapat perlakuan hukum yang sama.

4. Membagi Bantuan Secara Merata

Jika ada kesempatan untuk berbagi bantuan di bidang apapun, contohnya membantu dana sosial maupun dana pendidikan sebaiknya dilakukan secara adil merata, tentunya harus dilakukan secara tepat sasaran untuk orang yang benar-benar membutuhkan. Makanya, hal ini perlu pengawasan ketika sedang berlangsung.

5. Menolong Tanpa Memilih-milih

Jika terjadi bencana atau apapun yang menyebabkan suatu kelompok atau masyarakat membutuhkan pertolongan, maka diharuskan menolong tanpa melihat latar belakang, status sosial, dan hal lainnya. Menolong dengan tulus adalah salah satu contoh sikap adil yang harus selalu diterapkan di manapun dan kapanpun.
ADVERTISEMENT
Dengan memahami beberapa contoh sikap adil ini, maka sebaiknya selalu menerapkannya meskipun akan banyak halangan. Keinginan diri sendiri akan menjadi pendorong semangat yang sama untuk keadilan. (DVA)