Konten dari Pengguna

5 Contoh Soal Tes Potensi Akademik dan Pembahasannya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
19 Mei 2024 16:03 WIB
·
waktu baca 2 menit
clock
Diperbarui 30 Mei 2024 17:25 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi contoh soal tes potensi akademik. Sumber: Unsplash/Mari Helin
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi contoh soal tes potensi akademik. Sumber: Unsplash/Mari Helin
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Contoh soal Tes Potensi Akademik dan pembahasannya untuk mengukur kemampuan berpikir intelektual seseorang. Tes ini merupakan salah satu tes yang sering digunakan dalam seleksi masuk perguruan tinggi. Ada beberapa
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Buku 99,9% Lulus TPA & TKPA SBMPTN, Ir Polmas Sihombing, MM dkk, (2015: 3), Tes Potensi Akademik (TPA) adalah suatu bentuk tes yang ditujukan untuk mengukur kemungkinan keberhasilan seseorang dalam melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.

5 Contoh Soal Tes Potensi Akademik

Ilustrasi contoh soal tes potensi akademik. Sumber: Unsplash/Ben Mullins
Apabila saat ini sedang mempersiapkan diri untuk mengikuti ujian mandiri, kedinasan, atau SBMPTN, berikut beberapa contoh soal Tes Potensi Akademik dan pembahasannya yang bisa dijadikan bahan latihan.
1. Jika semua A adalah B, dan semua B adalah C, maka:
a. Semua A adalah C
b. Semua C adalah A
c. Beberapa C adalah A
d. Semua A adalah tidak C
Pembahasan: Jika semua A adalah B dan semua B adalah C, maka kesimpulannya adalah semua A adalah C. Jadi, jawaban yang benar adalah A.
ADVERTISEMENT
2. Babak : Drama =… : …
a. Rima : Puisi
b. Lagu : Musik
c. Bab : Buku
d. Halaman : Novel
Pembahasan: Kata kunci kata babak dan drama yaitu babak merupakan pembagian sebuah drama. Jika dilihat dari pilihan jawaban, maka pilihannya juga harus memiliki kata kunci “pembagian dari” adalah bab dan buku, karena bab merupakan pembagian sebuah buku. Jadi, jawabannya adalah C
3. Agitasi = …
a. Penolakan
b. Kompromi
c. Rencana
d. Hasutan
Pembahasan: Agitasi mempunyai pengeritan ajakan ; peruasi. Jadi jawabannya adalah D.
4. Diversitas x …
a. Disparitas
b. Monoton
c. Seragam
d. Unggul
Pembahasan: Diversitas memiliki arti kata variasi; beragam; macam; keanekaragaman. Sehingga, lawan katanya diversitas adalah seragam. Jawabannya C.
ADVERTISEMENT
5. Jika “semua burung bisa terbang” adalah benar dan “penguin adalah burung” adalah benar, maka:
a. Pinguin bisa terbang
b. Pinguin tidak bisa terbang
c. Beberapa burung tidak bisa terbang
d. Semua burung adalah pinguin
Pembahasan: “Semua burung bisa terbang” tidak selalu benar dalam kenyataan, karena pinguin adalah pengecualian. Namun, karena soal yang diberikan, maka harus mengikuti logika yang ada. Jadi, kesimpulan yang logis dari kalimat tersebut adalah Pinguin bisa terbang pilihan ganda A.
Dengan berlatih banyak contoh soal Tes Potensi Akademik dan pembahasannya, diharapkan dapat meningkatkan kemampuan tes ini, sehingga mendapatkan hasil yang maksimal saat ujian nanti. (ERI)