Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
5 Manfaat Minum Air Hangat Setiap Hari
6 Juni 2023 14:13 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Manfaat minum air hangat sangat banyak bagi kesehatan. Berdasarkan buku "Keajaiban Terapi Air Putih" yang ditulis oleh Karina Nurin R, ‎Anzhor Adhi S (2017), air putih adalah minuman yang sering dikonsumsi sehari-hari yang biasanya bertujuan untuk pelepas dahaga saja.
ADVERTISEMENT
Tanpa disadari air sangat diperlukan bagi tubuh manusia. Setiap hari manusia memerlukan 2 liter air untuk tubuh yang sehat. Tidak hanya air putih, air hangat ternyata memiliki manfaat yang sangat baik juga.
5 Manfaat Minum Air Hangat
Mengonsumsi air secara cukup dapat meningkatkan fungsi hormon, memperbaiki kemampuan hati untuk memecah dan melepas lemak, serta mengurangi rasa lapar.
Sebaliknya, kurang air dapat menyebabkan konstipasi, infeksi saluran urin, terbentuknya batu ginjal, kelelahan, dan masalah-masalah seputar kulit, rambut, dan kuku.
Khusus air hangat diketahui sangat baik untuk kesehatan. Berikut 5 manfaat minum air hangat setiap hari yang sering diabaikan manusia.
1. Membantu Tubuh untuk Berkeringat
Minum air hangat meningkatkan suhu internal tubuh dan mengaktifkan sistem endokrin, sehingga tubuh mulai berkeringat. Berkeringat membantu tubuhmu untuk mengeluarkan racun, selain dikeluarkan melalui urine.
ADVERTISEMENT
2. Membantu Fungsi Ginjal
Minum terlalu banyak air panas akan memberi tekanan pada ginjal dengan meningkatkan kecepatan fungsinya. Karena minum air panas menyebabkan dehidrasi, ginjal berisiko. Ini juga akan meningkatkan beban kerja ginjal, sehingga menyebabkan kerja berlebihan pada organ ini. Ini pada akhirnya akan mempengaruhi ginjal.
3. Melancarkan Sirkulasi Darah
Minum air hangat sebelum tidur bisa melancarkan sirkulasi darah dan memicu keluarnya keringat. Keringat yang keluar ketika kita tidur bisa membuang racun yang sebelumnya mengendap di dalam tubuh. Hal ini bisa menyehatkan sel-sel pada kulit dan membuat kulit senantiasa kencang dan lembab.
4. Melancarkan sistem pencernaan
Minum secangkir air hangat di pagi hari juga bisa melancarkan sistem pencernaan. Air hangat diduga dapat melarutkan makanan yang sulit dicerna di usus dan mengurangi sembelit. Meski begitu, manfaat ini juga bisa diperoleh dengan konsumsi air putih biasa dengan jumlah yang cukup.
ADVERTISEMENT
5. Mencegah dehidrasi dan Memperlanjar Sistem Saraf
Air minum dalam suhu apa pun dapat membantu tubuh tetap terhidrasi, terlebih pada ibu hamil, ibu menyusui, dan orang yang sering beraktivitas di bawah paparan sinar matahari. Oleh karena itu, minumlah air putih setelah bangun tidur di pagi hari agar kebutuhan cairan tubuh tercukupi sebelum memulai aktivitas.
Kurang minum air putih bisa berdampak negatif pada sistem saraf yang memengaruhi fungsi otak. Oleh karena itu, minum air putih hangat maupun dingin di pagi hari bisa menunjang kinerja kognitif otak, seperti konsentrasi dan penalaran.
Baca Juga: Manfaat Minum Air Putih sebelum Tidur
Demikian 5 manfaat minum air hangat bagi kesehatan tubuh manusia. (NDA)