Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
6 Penyebab Terjadinya Gunung Meletus di Indonesia
19 Agustus 2023 17:58 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Indonesia adalah negara dengan gunung api aktif paling banyak. Gunung yang masih aktif dapat meletus dan berefek pada wilayah sekitar. Luasnya wilayah yang terdampak tergantung pada kekuatan letusan. Penyebab terjadinya gunung meletus juga sangat beragam.
ADVERTISEMENT
Salah satu kejadian gunung meletus yang terbesar terjadi di Indonesia adalah letusan Gunung Tambora pada tahun 1815. Pada saat itu, efek yang ditimbulkan menyebabkan ratusan ribu nyawa melayang. Selain itu, suhu bumi menjadi lebih dingin hingga 5,4 derajat Fahrenheit.
Penyebab Terjadinya Gunung Meletus di Indonesia
Berdasarkan jurnal review Volcanic Eruptions and Climate, Alan Robock, (2000:191), gunung metelus dapat disebabkan oleh beberapa aktivitas geologi seperti di bawah ini.
1. Gempa Vulkanik
Gempa vulkanik adalah salah satu penyebab terjadinya gunung meletus. Gempa vulkanik terjadi karena adanya aktivitas dari magma. Jika aktivitas magma meningkat dan membesar, masyarakat akan dihimbau untuk waspada atau diminta untuk mengungsi.
2. Pergerakan Tektonik
Pergerakan lempeng tektonik pada lapisan bumi juga bisa menjadi penyebab terjadinya gunung meletus. Pergerakan lempengan ini bisa menyebabkan tekanan di dapur magma, sehingga magma akan terdorong untuk keluar.
ADVERTISEMENT
3. Deformasi Gunung
Definisi deformasi gunung adalah terjadinya peningkatan gelombang listrik dan magnet. Hal ini juga akan mempengaruhi dapur magma. Efeknya adalah terbentuknya beberapa sumbatan.
4. Peningkatan Suhu Kawah
Suhu kawah yang menjadi lebih panas juga dapat menjadi penyebab terjadinya gunung meletus. Keadaan ini akan lebih dulu dirasakan oleh hewan atau tumbuhan yang mendiami gunung tersebut.
Suhu kawah yang panas secara akan dapat menyebar hingga mencapai keseluruhan kawah gunung. Dengan demikian, gunung api mulai berisiko untuk meletus.
5. Desakan Lempeng Bumi
Lempeng bumi yang berdesakan atau berhimpitan juga merupakan penyebab terjadinya gunung meletus. Desakan ini akan menimbulkan terjadinya dorongan pada permukaan bumi serta meningkatkan aktivitas dari gunung tersebut.
6. Tekanan Tinggi
Tekanan yang tinggi dapat berakibat pada terdorongnya cairan magma untuk bergerak naik hingga keluar dari kawah. Pada kondisi seperti ini, ada dua hal yang berpengaruh terhadap kuatnya ledakan, yaitu besarnya tekanan dan volume dari magma.
ADVERTISEMENT
Itulah pembahasan mengenai penyebab terjadinya gunung meletus di Indonesia. Kejadian gunung meletus juga ditandai oleh gejala mengeringnya mata air, suhu di sekitar lereng yang menjadi lebih panas, terdengar suara gemuruh, hewan keluar dari area gunung, dan layunya tanaman. (REY)