news-card-video
10 Ramadhan 1446 HSenin, 10 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

7 Alasan Mengapa Harus Ikut Pesantren Kilat Saat Ramadhan

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
9 Maret 2025 16:22 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi mengapa harus ikut pesantren kilat saat Ramadhan. Sumber: Unsplash/Raka Dwi Wicaksana
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi mengapa harus ikut pesantren kilat saat Ramadhan. Sumber: Unsplash/Raka Dwi Wicaksana
ADVERTISEMENT
Pesantren kilat merupakan salah satu kegiatan yang selalu diadakan di sekolah saat bulan Ramadan. Siswa beragama Islam wajib mengikutinya dari awal hingga akhir kegiatan. Lantas, mengapa harus ikut pesantren kilat saat Ramadhan?
ADVERTISEMENT
Pesantren kilat merupakan program keagamaan yang diadakan dalam waktu singkat. Biasanya, selama beberapa hari hingga seminggu penuh. Kegiatan tersebut diadakan untuk memahami lebih dalam ajaran Islam serta meningkatkan ketakwaan kepada Allah Swt.

Mengapa Harus Ikut Pesantren Kilat saat Ramadhan?

Ilustrasi mengapa harus ikut pesantren kilat saat Ramadhan. Sumber: Unsplash/Aldin Nasrun
Bulan Ramadan menjadi momen istimewa yang tidak hanya identik dengan ibadah puasa dan salat tarawih, tetapi juga berbagai kegiatan positif yang memperdalam nilai keagamaan. Contohnya, seperti kegiatan pesantren kilat yang diadakan oleh sekolah.
Pesantren kilat menjadi ajang pembinaan karakter siswa untuk memperdalam ilmu agama dalam waktu singkat dan diwajibkan bagi siswa beragama Islam. Mengapa harus ikut pesantren kilat saat Ramadhan? Simak alasannya berikut ini.

1. Bisa Memperdalam Ilmu Agama Islam

Pesantren kilat adalah kesempatan emas untuk mempelajari lebih dalam tentang agama Islam. Dalam kegiatan ini, siswa akan diajarkan tentang akidah (keyakinan), ibadah, akhlak, dan prinsip-prinsip dasar Islam lainnya.
ADVERTISEMENT
Dengan bimbingan ustaz dan ustazah yang kompeten serta suasana penuh atmosfer keagamaan, siswa akan lebih mudah memahami nilai-nilai Islam dan bagaimana menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. Sehingga pemahaman agama siswa akan semakin kuat.

2. Kualitas Ibadah Meningkat

Dalam keseharian, terkadang siswa lalai dalam menjalankan ibadah. Melalui pesantren kilat, siswa akan diajarkan untuk bisa menerapkan dan mengamalkan ajaran Agama Islam dalam kehidupan sehari-hari. Hal ini dapat meningkatkan kualitas ibadah.

3. Terbentuknya Karakter dan Akhlak Baik

Pesantren kilat tidak hanya fokus pada aspek keagamaan, tetapi juga pada pembentukan karakter dan akhlak yang baik. Siswa diajarkan untuk menjadi individu yang bertanggung jawab, jujur, disiplin, sabar, dan memiliki sikap saling menghormati melalui berbagai kegiatan.
Dikutip dalam buku Ramadhan with Covid 19 to Remember, Novy Khayra (2021:39), mengikuti pesantren kilat akan meningkatkan pemahaman tentang bagaimana beragama Islam secara baik sejak dini. Pengetahuan agama sejak dini akan membentuk pribadi yang berhati-hati dan memiliki ketahanan diri terhadap hal yang buruk.
ADVERTISEMENT

4. Mempererat Ukhuwah Islamiyah

Di pesantren kilat, siswa dari berbagai latar belakang berkumpul dan belajar bersama. Siswa akan belajar untuk saling menghormati, menolong, dan berbagi pengalaman dengan sesama teman di pesantren.
Sehingga, pesantren kilat bisa menjadi wadah untuk menambah teman, mempererat tali persaudaraan, serta belajar bekerja sama dalam kegiatan keagamaan. Dengan begitu, ukhuwah islamiyah yang terjalin akan menjadi bekal untuk kehidupan sosial yang lebih baik.

5. Mendapatkan Pembelajaran yang Berbeda dari Sekolah

Di pesantren kilat tidak hanya sekadar pembelajaran teori saja, tetapi juga penerapan langsung dalam kehidupan sehari-hari. Dengan begitu siswa akan lebih banyak praktik ibadah, berdiskusi tentang kehidupan Islami, serta mendapatkan pengalaman spiritual yang berkesan.

6. Mempersiapkan Diri Menjadi Umat Muslim yang Lebih Baik

Pesantren kilat adalah langkah awal untuk menjadi umat Muslim yang lebih baik. Dengan ilmu dan pengalaman yang didapat, siswa bisa lebih memahami Islam secara mendalam dan mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari.
ADVERTISEMENT

7. Memperkuat Mental dan Kesabaran

Selama kegiatan pesantren kilat berlangsung, siswa dituntut untuk bisa mengikuti aturan yang ada, menghadapi tantangan dalam belajar, serta menyesuaikan diri dengan lingkungan baru. Sehingga siswa akan menjadi pribadi yang lebih kuat dan tidak mudah menyerah.
Itu tadi tujuh alasan mengapa harus ikut pesantren kilat saat Ramadhan. Meskipun berlangsung singkat, pesantren kilat tetap menerapkan pola pembelajaran layaknya di pondok pesantren yang bertujuan memperkuat keimanan dan ketakwaan siswa kepada Allah Swt. (MRZ)