Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
Konten dari Pengguna
7 Alat dan Bahan Menggambar beserta Fungsinya
15 September 2023 11:06 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Alat dan bahan menggambar bukan hanya milik anak sekolah. Banyak orang dewasa yang memiliki peralatan ini meski tidak berprofesi sebagai seniman atau desainer. Menggambar bisa digunakan sebagai sarana healing dan refreshing.
ADVERTISEMENT
Berkat internet, alat dan bahan untuk menggambar dari berbagai merek dan kualitas bisa dicari dan dibeli secara online. Dengan alat dan bahan yang lengkap, menggambar menjadi aktivitas yang makin menyenangkan.
7 Alat dan Bahan Menggambar
Dikutip dari Menggambar dan Membuat Sketsa, Deri Robins (2004:4), setiap orang dapat menggambar. Pada dasarnya menggambar adalah belajar cara mengamati.
Tidak ada ketentuan khusus tentang alat dan bahan seperti apa yang harus dimiliki untuk menggambar. Namun secara umum, berikut adalah alat dan bahan menggambar yang perlu dipersiapkan beserta fungsinya.
1. Pensil
Ada 3 jenis pensil yang dibutuhkan, yaitu pensil tebal, pensil setengah tebal dan pensil tipis untuk membuat garis bantu dan bayangan. Beberapa contoh pensil yang bisa digunakan antara lain:
ADVERTISEMENT
2. Penghapus
Untuk menghapus goresan yang salah dan memberikan highligths warna gelap dan terang.
3. Arang dan Kapur
4. Pastel Kapur atau Pastel Minyak
Pastel kapur memberikan efek lembut dan kabur. Istilah populernya smokey. Sedangkan pastel minyak berfungsi membuat warna lebih terang.
5. Pena dan Spidol
Pena atau drawing pen dan spidol digunakan untuk memberikan detil yang tegas pada gambar. Umumnya menggunakan warna hitam. Ketebalan garis tergantung kebutuhan. Di pasaran, ukuran drawing pen adalah 0.03 mm hingga 1,5 mm.
6. Krayon Lilin
Krayon ini digunakan untuk gambar dengan warna tebal atau bold dan sulit dihapus atau luntur.
ADVERTISEMENT
7. Kertas
Kebanyakan orang menggambar di buku gambar agar hasilnya terkumpul rapi. Ada banyak merek buku gambar bagus di toko buku. Ada pula yang senang menggambar di selembar kertas lalu menggabung dan menjepit hasilnya.
Untuk kertas lembaran, banyak yang menggunakan kertas HVS 80 gram atau 100 gram, kertas cartridge, kertas gula dan sebagainya. Pada lomba-lomba menggambar, banyak panitia yang menyediakan kerta manila warna putih.
Itulah 7 alat dan bahan menggambar yang perlu dikumpulkan dulu sebelum mulai berkreasi. Alat dan bahan tersebut mudah dibeli di dekat rumah, kecuali jika menginginkan merek tertentu. (lus)