Konten dari Pengguna

7 Manfaat Besi dalam Kehidupan Sehari-hari

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
19 Juli 2023 18:06 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi manfaat besi. Sumber: Pixabay / Hans
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi manfaat besi. Sumber: Pixabay / Hans
ADVERTISEMENT
Besi merupakan salah satu jenis logam yang sangat bermanfaat bagi kehidupan manusia. Manfaat besi dapat dirasakan setelah ia diolah menjadi berbagai macam benda.
ADVERTISEMENT
Mengutip buku Kecerdasan Finansial dalam Al-Qur'an, Nur Munafiin (2022: 149), menurut Abu Ja'far al-Thabari, Allah menciptakan besi untuk dimanfaatkan manusia dalam keperluan sehari-hari, seperti dalam urusan pertukangan, pertanian, dan lain-lain.

Manfaat Besi dalam Kehidupan Sehari-hari

Ilustrasi manfaat besi dalam kehidupan sehari-hari. Sumber: Pixabay / PIRO4D
Begitu banyak manfaat besi bagi manusia, hingga besi disebutkan dalam penggalan Alquran surah Al-Hadiid ayat 25, yang artinya:
“Dan Kami menciptakan besi yang mempunyai kekuatan, hebat dan banyak manfaat bagi manusia, dan agar Allah mengetahui siapa yang menolong (agama)-Nya dan rasul-rasul-Nya walaupun (Allah) tidak dilihatnya. Sesungguhnya Allah Mahakuat, Mahaperkasa.”
Berikut ini contoh pemanfaatan besi dalam kehidupan sehari-hari.

1. Pembuatan logam dan konstruksi

Besi adalah bahan dasar pembuatan baja, yang digunakan dalam konstruksi gedung, jembatan, kendaraan, dan berbagai struktur lainnya.
ADVERTISEMENT
Besi memiliki daya tahan yang kuat, sehingga sangat ideal untuk digunakan dalam aplikasi konstruksi yang membutuhkan stabilitas dan ketahanan terhadap tekanan dan beban berat.

2. Alat dan perkakas

Besi berguna dalam pembuatan berbagai alat dan perkakas, seperti palu, tang, kunci, pisau, gergaji, dan lain sebagainya.

3. Peralatan rumah tangga

Banyak peralatan rumah tangga seperti kompor, oven, panci, dan wajan, yang terbuat dari besi atau baja yang dilapisi dengan lapisan besi.

4. Otomotif

Kekuatan dan ketahanan yang dimiliki oleh besi juga banyak dimanfaatkan dalam industri otomotif, seperti dalam pembuatan mesin, bodi kendaraan, dan berbagai komponen lainnya.

5. Transportasi

Rel kereta api, jalur pipa gas dan minyak, juga terbuat dari besi atau baja. Kekuatan besi membuatnya cocok untuk infrastruktur transportasi yang memerlukan daya tahan terhadap beban dan keausan.
ADVERTISEMENT

6. Energi

Besi juga digunakan dalam pembuatan generator dan transformator listrik karena besi merupakan bahan yang dapat menghantarkan listrik dengan baik.

7. Seni dan Dekorasi

Besi memiliki sifat yang fleksibel, mudah dibentuk ketika dipanaskan. Oleh karen itu, besi juga sering digunakan dalam seni dan dekorasi, seperti patung besi, pagar besi, dan dekorasi rumah tangga lainnya.
Begitu banyak manfaat besi dalam kehidupan sehari-hari. Kira-kira, adakah material lain yang memiliki kekuatan dan ketahanan seperti besi? (ARN)