Konten dari Pengguna

7 Penyebab Jerawat di Pipi yang Mengganggu

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
27 Juni 2023 14:50 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
 Penyebab Jerawat di Pipi , Unsplash/Amanda Dalbjörn
zoom-in-whitePerbesar
Penyebab Jerawat di Pipi , Unsplash/Amanda Dalbjörn
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Jerawat memang menjadi salah satu hal yang sangat mengganggu penampilan. Penyebab jerawat di pipi sebenarnya hampir sama dengan penyebab jerawat yang timbul di area lain. Biasanya, tidak jauh-jauh dari masalah kebersihan atau hormonal.
ADVERTISEMENT
Jerawat merupakan salah satu masalah kulit yang sering muncul karena tersumbatnya folikel rambut oleh minyak dan sel kulit yang mati. Meskipun muncul di mana saja, jerawat ini sering terlihat di area tubuh yang banyak kelenjar minyak, seperti pipi.

Penyebab Jerawat di Pipi yang Bikin Insecure

Penyebab Jerawat di Pipi, Unsplash/Eric Vieira
Jerawat disebabkan oleh dua faktor utama, seperti ketidakseimbangan hormon dan karena pembangunan hal-hal beracun dalam kelenjar getah bening dan darah.
Mengutip dari Buku 21 Hari Wajah Mulus Bebas Jerawat, Ardhy Nugraha S.Kom S.Si, 2020, penyebab utama jerawat adalah kelebihan produksi sebum yang mendapat akumulasi dalam kelenjar sebceous. Inilah 7 penyebab jerawat di pipi yang harus diketahui.

1. Jarang Mengganti Sarung Bantal

Hal buruk yang masih sering dilakukan secara tidak sadar malah bisa menyebabkan jerawat timbul di pipi. Baiknya, sarung bantal beserta seprai kasur harus diganti setiap 2 minggu sekali, karena kedua benda tersebut menempel banyak di sel kulit mati dan kotoran dari tubuh maupun dari udara sekitar.
ADVERTISEMENT
Terutama sisa skincare yang biasa kita pakai saat malam hari dan sisa minyak rambut pasti akan berkembang menjadi bakteri yang bersarang di sarung bantal.

2. Kebiasaan Menyentuh Wajah Terutama Pipi dalam Tangan Kotor

Penyebab munculnya jerawat di pipi biasa dilakukan secara tidak sadar bahwa tangan dalam keadaan kotor. Ketika tangan kotor menyentuh pipi, maka secara langsung bakteri akan berpindah ke pipi dan memucu infeksi yaitu dengan menyumbat pori-pori.
Apabila pori-pori wajah sudah tersumbat seperti demikian, maka akan muncul jerawat dan meradang.

3. Stres Berlebihan

Hal yang dapat memicu tumbuhnya jerawat, yaitu stres. Saat mengalami stres berat tubuh akan mengalami perubahan hormon. Hal ini dapat berkontribusi pada munculnya jerawat di pipi atau di bagian yang lain.

4. Salah Memakai Produk Skincare

Memakai skincare yang tidak cocok di kulit juga dapat menjadi salah satu penyebab jerawat muncul di pipi. Kandungan skincare akan memberikan reaksi yang tidak sama dalam kulit yang berbeda.
ADVERTISEMENT
Sebaiknya gunakan skincare yang sesuai dengan jenis dan permasalahan kulit. Untuk mengetahui apakah produk kecantikan yang dipilih cocok atau tidak, oleskan sedikit di sekitar leher dan tunggu reaksi yang muncul setidaknya satu hari.

5. Penggunaan Ponsel dalam Keadaan Kotor

Kebiasaan menggunakan ponsel dalam keadaan kotor sering tidak disadari oleh banyak orang. Padahal ponsel memiliki jumlah bakteri yang sangat banyak, bahkan jumlahnya 18x lebih banyak dari bakteri di toilet.
Mulailah membiasakan diri untuk membersihkan ponsel dengan cairan pembersih setelah di gunakan. Terutama ketika setelah memegang uang atau dari toilet. Memang sedikit merepotkan, tetapi hal itu harus dilakukan agar menjaga kesehatan kulit.

6. Peralatan Make Up yang Tidak Bersih

Hal lain yang tidak disadari kebanyakan kaum perempuan yang suka makeup yaitu tidak membersihkan peralatan make up. Apalagi jika ada bahan-bahan di dalam make up yang tidak cocok dengan kulit ini juga akan menyebabkan jerawat muncul.
ADVERTISEMENT

7. Sering Mengkonsumsi Makanan Gula

Perlu diketahui bahwa gula yang dikonsumsi oleh tubuh, nantinya dapat meningkatkan kadar gula sehingga tubuh akan berusaha menyeimbangkan dengan hormon insulin.
Akibat mengonsumsi gula terlalu banyak, tubuh akan otomatis secara terus-menerus menghasilkan insulin dan justru tidak bisa menggunakan lemak sebagai sumber energi.
Itulah penyebab jerawat di pipi yang sangat mengganggu penampilan dan tidan percaya diri untuk bertemu orang lain. Mari biasakan mencuci benda-benda di sekitar kita secara rutin! (Abi)