Konten dari Pengguna

8 Manfaat Teh Jati Cina bagi Kesehatan Tubuh

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
28 Juni 2023 10:35 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Manfaat Teh Jati Cina   Sumber www.unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Manfaat Teh Jati Cina Sumber www.unsplash.com
ADVERTISEMENT
Daun Jati Cina merupakan tanaman asli Afrika berupa semak dengan tinggi 1,5 m. Sama dengan jenis teh lainnya, manfaat Teh Jati Cina didapat dengan cara diseduh.
ADVERTISEMENT
Daun Jati Cina atau Teh Senna memiliki rasa yang ringan, manis, dan sedikit pahit. Tidak seperti banyak teh herbal lainnya, teh ini tidak terlalu beraroma.

8 Manfaat Teh Jati Cina yang Perlu Diketahui

Ilustrasi Manfaat Teh Jati Cina Sumber www.unsplash.com
Teh Jati Cina sudah banyak diolah menjadi obat tradisional atau obat herbal yang memiliki beragam khasiat bagi tubuh. Berdasarkan buku Teh Daun Jati Cina dan Daun Alpukat Kaya Manfaat bagi Kesehatan Lansia, Retno Dewi Noviyanti, Dewi Pertiwi, Dyah Kusudaryati (2022:46), berikut adalah manfaat Teh Jati Cina untuk kesehatan.

1. Mengurangi Sembelit

Daun Teh Jati Cina mengandung senosida yang melancarkan buang air besar atau bersifat laksatif. Teh Jati Cina bisa menjadi pilihan obat pencahar alami.

2. Membantu Persiapan Kolonoskopi

Sebelum tindakan kolonoskopi, dokter harus memastikan bahwa usus besar harus bebas feses dan kotoran. Teh Jati Cina yang bersifat laksatif mampu membersihkan usus dari kotoran dengan lebih baik.
ADVERTISEMENT

3. Mengatasi Risiko Wasir

Minuman ini membantu mengurangi susah BAB yang membuat mengejan terlalu keras. Mengejan sendiri adalah salah satu faktor risiko wasir.

4. Meredakan Gejala Sindrom Iritasi Usus Besar

Sindrom Iritasi Usus Besar (IBS) adalah kelainan pada usus besar akibat gangguan kontraksi otot usus yang menimbulkan sulit BAB. Sifat laksatif pada Teh Jati Cina dapat membantu mengurangi gejala tersebut.

5. Sumber Antioksidan

Daun Jati Cina jenis Senna cana terbukti kaya akan antioksidan yang mampu menangkal radikal bebas.

6. Mengobati Asam Urat

Kadar polifenol Teh Jati Cina mampu menurunkan kadar asam urat di dalam tubuh, dengan menghambat enzim xanthine oxidase.

7. Mengobati Diabetes Mellitus

Teh Jati Cina sangat berguna dalam mengontrol kadar gula di tubuh. Kadar kafein dalam daun jati cina dapat membantu penderita diabetes tipe 2 mengurangi gula darah.

8. Mengobati Hipertensi

Meminum rebusan daun jati dapat menormalkan kembali tekanan darah di dalam tubuh.
ADVERTISEMENT
Manfaat Teh Jati Cina berasal dari kandungan senyawanya, antara lain hidroksian thrasen, naftalene glikosidan, glikosida dianthrone, anthraquinon, dan juga sennosida.(DK)