Alasan Mengapa Air Laut Tidak Bisa Diminum? Ini Penjelasannya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
Konten dari Pengguna
18 April 2024 18:18 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Mengapa air laut tidak bisa diminum. Sumber: Pexels / Kellie Churchman
zoom-in-whitePerbesar
Mengapa air laut tidak bisa diminum. Sumber: Pexels / Kellie Churchman
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kebutuhan manusia akan air sangat penting. Air menjadi kebutuhan primer cairan bagi tubuh. Otomatis, air memiliki posisi yang angat sangat penting dalam proses kehidupan sehari-hari. Namun, tidak semua air bisa dikonsumsi langsung seperti air laut yang tidak bisa diminum secara langsung?
ADVERTISEMENT
Air laut sendiri memiliki kadar garam yang cukup banyak dan sudah tercampur bahan kimia yang ada di lautan. Kondisi itu menjadikan air laut sangat berbahaya ketika diminum tanpa adanya proses penyulingan atau tahapan filtrasi.

Mengapa Air Laut Tidak Bisa Diminum?

Mengapa air laut tidak bisa diminum. Sumber: Pexels / Matt Hardy
Manusia memiliki kebutuhan akan cairan kurang lebih 70%. Dengan kebutuhan yang cukup banyak, menjadikan manusia memiliki kebutuhan cairan kurang lebih 2 liter setiap harinya. Hal ini, mengakibatkan air begitu penting dalam memenuhi cairan tubuh.
Namun, dalam kehidupan sehari-hari tidak semua jenis air dapat diminum begitu saja oleh manusia seperti halnya air laut. Lantas, mengapa air laut tidak bisa diminum? Mengutip dari situs airkami.id, mengonsumsi air laut akan mengakibatkan ginjal kelebihan garam. Sehingga, ginjal tidak mampu membuang garam dari tubuh.
ADVERTISEMENT
Selain itu, ketika manusia meminum air laut maka racun yang ada di dalam air laut akan masuk ke dalam tubuh. Air laut juga memiliki banyak kandungan mineral seperti merkuri yang ketika masuk ke dalam tubuh akan menjadi berbahaya.
Perlu dipahami ada beberapa kondisi yang membahayakan jika meminum air laut langsung. Berikut ini, bahaya meminum air laut.

1. Kehilangan Cairan Tubuh

Cairan tubuh sangat penting bagi manusia, namun ketika banyaknya jumlah garam dalam tubuh. Akan menjadikan tubuh kehilangan cairan dan menimbulkan dehidrasi. Hal ini diakibatkan oleh ginjal yang banyak membuang cairan tubuh karena banyaknya kadar garam yang ada di tubuh.

2. Kerusakan Ginjal

Jumlah garam yang berlebihan menjadikan ginjal bekerja lebih keras untuk menyaring darah dan membuang racun dalam tubuh. Tingginya jumlah garam akan membuat jumlah kalsium meningkat dan akhirnya bisa membentuk batu ginjal.
ADVERTISEMENT

3. Peningkatan Tekanan Darah

Dengan adanya jumlah garam yang berlebihan dalam tubuh, menjadikan tekanan darah meningkat. Hal tersebut dapat meningkatkan risiko penyakit jantung dan stroke.
Itulah penjelasan mengapa air laut tidak bisa diminum oleh manusia. Dengan meminum air garam, maka ginjal pada manusia akan meningkat jumlah garamnya. Kelebihan jumlah garam pada ginjal tidak baik karena menimbulkan berbagai penyakit. (RFL)