Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 Âİ PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Alasan Mengapa Bumi Semakin Panas
16 Juni 2024 16:01 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Akhir-akhir ini bumi terasa semakin memanas karena suhunya meningkat dibandingkan zaman dahulu. Mengapa bumi semakin panas? Alasan utamanya adalah karena adanya global warming dengan penyebab yang kompleks.
ADVERTISEMENT
Kondisi global warming memicu kenaikan suhu bumi dan penipisan atmosfer. Sehingga makhluk hidup di bumi akan merasakan dampak nyata berupa adanya rasa panas dari lingkungan dan udara di sekelilingnya.
Mengapa Bumi Semakin Panas? Ini Jawabannya
Mengapa bumi semakin panas? Alasannya adalah karena pemanasan global dan efek rumah kaca yang dipicu oleh banyak hal seperti aktivitas manusia di bumi, gas berbahaya yang merusak atmosfer dan sebagainya. Berikut ini alasan kenapa bumi semakin lama semakin panas.
1. Global Warming
Mengutip dari buku Penerapan Prinsip Hukum Lingkungan dalam Realitas Kehidupan Masyarakat oleh Aisyah Nur Ash Fiyaa, dkk (2020), hal-hal yang dapat menimbulkan terjadinya pemanasan global adalah penggunaan bahan bakar bensin yang berlebihan, penggunaan listrik yang boros, penumpukan sampah yang tidak dapat didaur ulang dan masih banyak lagi.
ADVERTISEMENT
Menumpuk sampah meskipun tampak sepele ternyata daat memengaruhi kondisi bumi. Sampah yang membusuk akan mengeluarkan bau tak sedap yang di dalamnya terdapat gas berbahaya yang dapat menguap dan tertinggal di atmosfer.
2. Efek Rumah Kaca
Efek rumah kaca menjadi pemicu naiknya suhu di bumi. Gas-gas yang terdapat pada lapisan bumi seperti karbon dioksida (CO2) dan metana terjebak di atmosfer bumi dan mengakibatkan suhu matahari ikut bertahan di atmosfer.
Kondisi tersebut memengaruhi suhu bumi secara keseluruhan dan membuatnya terasa lebih panas. Saat siang hari, sinar matahari yang masuk ke bumi akan membuat lapisan bumi memanas. Sebaliknya, saat malam justru suhunya begitu dingin.
Manusia hanya dapat meminimalisir terjadinya global warming dan efek rumah kaca dengan mengurangi penggunaan zat-zat yang mengandung gas berbahaya. Meskipun pada praktiknya memang tidak bisa dihilangkan secara total.
ADVERTISEMENT
Dua hal di atas menjadi alasan mengapa bumi semakin panas dari waktu ke waktu. Kondisi memanasnya bumi seolah tidak dapat dihindarkan karena gas-gas yang menumpuk di atmosfer dan aktivitas manusia yang memicu global warming tidak bisa dihentikan. (IMA)