Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.99.1
3 Ramadhan 1446 HSenin, 03 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
Apakah Tarawih Wajib Dilakukan di Bulan Ramadan? Ini Penjelasannya
2 Maret 2025 16:17 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Kata "tarawih" berasal dari kata tarawaha, yang berarti santai. Pada zaman para sahabat, setelah menunaikan dua rakaat salat, mereka beristirahat sejenak sebelum melanjutkannya kembali. Oleh karena itu, salat tarawih dilakukan dengan santai dan penuh ketenangan (tumakninah).
Apakah Tarawih Wajib atau Sunah? Ini Penjelasannya
Dikutip dari buku Tuntunan Salat Tarawih, Shaleh Anwar (2015:65), pelaksanaan salat tarawih dimulai setelah salat Isya hingga terbit fajar shadiq (masuk waktu Subuh). Namun, tradisi yang berkembang di Indonesia adalah melaksanakan salat tarawih setelah salat Isya berjamaah, biasanya diawali dengan ceramah singkat atau kultum.
Salat tarawih di bulan Ramadan dapat dilakukan secara mandiri (sendiri) atau berjamaah di masjid. Namun, apakah salat tarawih hukumnya wajib atau sunah?
ADVERTISEMENT
Dalam Islam, salat tarawih memiliki hukum sunah muakad, yaitu ibadah yang sangat dianjurkan untuk dikerjakan. Karena sifatnya sunah, seseorang yang tidak melaksanakannya tidak akan berdosa.
Orang yang berpuasa tapi tidak salat tarawih akan tetap mendapatkan pahala atas puasanya. Demikian pula tidak batal puasa jika seorang muslim hanya mengerjakan puasa tanpa disertai salat tarawih.
Dalilnya adalah hadis yang diriwayatkan oleh Abu Hurairah sebagai berikut :
Namun meski seorang muslim yang tidak salat tarawih tidak akan mendapatkan dosa atau konsekuensi lain, tapi jika tidak ada hal yang menghalangi seperti haid, nifas atau sakit keras maka sebaiknya tetap menyempatkan salat tarawih sedikitnya delapan rakaat.
ADVERTISEMENT
Keutamaan salat tarawih tidak hanya sebatas dilipatgandakan pahalanya saja, namun juga diampuni dosa-dosanya. Salat tarawih termasuk ibadah yang bisa menyempurnakan rangkauan ibadah lain selama menjalani puasa Ramadan.
Bulan Ramadan adalah bulan mulia dan seluruh umat muslim berlomba-lomba meraih pahala sebanyak mungkin dari Allah. Oleh karena itu jika sehat secara jasmani dan rohani sebaiknya menyempatkan diri untuk salat tarawih seperti yang dikerjakan oleh Rasulullah.
Telah dijelaskan dari pemaparan di atas apakah tarawih wajib atau sunah yang harus dilakukan di bulan Ramadan, semoga bisa mendapat manfaat. (EA)