Konten dari Pengguna

Bagian Mana dari Pendekatan Numerasi Lintas Kurikulum yang Dapat Guru Terapkan?

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
6 Oktober 2024 16:21 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Bagian Mana dari Pendekatan Numerasi Lintas Kurikulum Ini yang Dapat Ibu dan Bapak Terapkan Bersama Peserta Didik? Sumber: Pexels/KarolinaKaboompics
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Bagian Mana dari Pendekatan Numerasi Lintas Kurikulum Ini yang Dapat Ibu dan Bapak Terapkan Bersama Peserta Didik? Sumber: Pexels/KarolinaKaboompics
ADVERTISEMENT
Bagian mana dari pendekatan numerasi lintas kurikulum ini yang dapat ibu dan bapak terapkan bersama peserta didik? Pertanyaan ini diajukan dalam post test modul 1 Guru Penggerak pada 5 sampai 10 soal pilihan ganda.
ADVERTISEMENT
Dalam konteks pendidikan, numerasi lintas kurikulum menjadi salah satu strategi penting untuk mengembangkan kemampuan berpikir siswa. Oleh karena itu, guru harus memahami cara penerapannya dengan benar.

Bagian Mana dari Pendekatan Numerasi Lintas Kurikulum Ini yang dapat Ibu dan Bapak Terapkan bersama Peserta Didik?

Ilustrasi Bagian Mana dari Pendekatan Numerasi Lintas Kurikulum Ini yang Dapat Ibu dan Bapak Terapkan Bersama Peserta Didik? Sumber: Pexels/YanKrukau
Guru berperan membantu siswa memahami konsep numerik di berbagai disiplin ilmu. Dengan pemahaman literasi dan numerasi yang baik, guru lebih efektif mengintegrasikannya dalam pengajaran. Lantas, bagian mana dari pendekatan numerasi lintas kurikulum ini yang dapat ibu dan bapak terapkan bersama peserta didik?
Menurut buku Belajar Literasi Numerasi Matematika untuk Siswa SMP Kelas 7, Dian Armanto, dkk. (2024:202), literasi numerasi lintas kurikulum adalah pendekatan yang menerapkan numerik secara konsisten dan menyeluruh di sekolah untuk mendukung pengembangan literasi numerasi peserta didik.
ADVERTISEMENT
Keterampilan literasi numerasi secara eksplisit diajarkan dalam mata pelajaran matematika, tetapi siswa juga diberikan kesempatan untuk menggunakannya di berbagai situasi. Maka dari itu, post test modul 1 Guru Penggerak memberikan pertanyaan terkait hal ini.
Bagian dari pendekatan numerasi lintas kurikulum yang dapat diterapkan guru bersama peserta didik adalah peningkatan kemampuan berpikir logis dan analitis. Untuk penerapannya, dapat menggunakan strategi menyisipkan konsep matematika dalam berbagai mata pelajaran.
Selain itu, penggunaan metode pembelajaran aktif berbasis penyelesaian masalah dapat mendorong siswa untuk menggunakan keterampilan numeriknya.
Partisipasi dalam proyek kolaboratif juga dapat menjadi cara yang efektif. Contohnya, mengatur proyek intidisipliner yang memadukan matematika dengan sains, seni, atau bahasa.
Tidak hanya memperdalam pemahaman konsep numerik, pendekatan ini turut mendukung kerja sama dan kreativitas. Pemanfaatan teknologi digital juga dapat memperkuat pendekatan numerasi lintas kurikulum. Misalnya, menggunakan perangkat lunak atau aplikasi yang memungkinkan siswa berinteraksi secara visual.
ADVERTISEMENT
Jadi, bagian mana dari pendekatan numerasi lintas kurikulum ini yang dapat ibu dan bapak terapkan bersama peserta didik? Jawaban yang tepat dari pertanyaan ini adalah peningkatan kemampuan berpikir logis dan analitis. (ALF)