Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Bagian Resolusi pada Cerita Fantasi Disebut? Ini Pembahasannya
24 September 2024 14:49 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Bagian resolusi pada cerita fantasi disebut sebagai apa? Dalam ilmu bahasa Indonesia, setiap bagian dalam cerita fantasi memiliki istilahnya masing-masing, termasuk bagian resolusi.
ADVERTISEMENT
Sama halnya dengan jenis cerita pendek lainnya, cerita fantasi juga memiliki struktur cerita. Meski begitu, terdapat sejumlah struktur yang membedakan cerita fantasi dengan jenis cerita pendek lainnya.
Pengertian Cerita Fantasi
Di dalam cerita fantasi, terdapat tokoh, alur, latar, serta tema yang tidak berdasarkan realita. Karena itu, cerita fantasi juga dapat masuk ke dalam jenis karya sastra.
Dalam membuat cerita fantasi, penulis biasanya akan membayangkan cerita yang dibuat agar dapat mudah dipahami oleh para pembaca dengan menciptakan dunia fantasinya sendiri.
Karena itu, para pembaca cerita fantasi juga membutuhkan daya imajinasi yang tinggi agar lebih mudah dalam memahami dunia fantasi yang dibuat oleh penulis .
ADVERTISEMENT
Cerita fantasi memiliki sejumlah ciri-ciri yang membedakannya dengan jenis cerita atau teks lainnya, di antaranya:
Bagian Resolusi pada Cerita Fantasi Disebut?
Pada dasarnya, terdapat empat struktur dalam cerita fantasi yang terdiri dari orientasi, konflik, resolusi, dan ending. Setiap struktur meliputi jalinan cerita yang jika disatukan akan menjadi suatu cerita fantasi yang padu.
Dikutip dari buku Cerita Pendek dan Cerita Fantasi, Siti Nurhayati (2022:45), bagian resolusi pada struktur cerita fantasi disebutkan berisi penyelesaian masalah dari konflik yang terjadi.
Konflik yang dimunculkan akan mereda pada bagian resolusi yang membuat para pembaca akan penasaran dengan akhir cerita fantasi tersebut.
ADVERTISEMENT
Meski begitu, akhir cerita fantasi secara tuntas akan diselesaikan pada struktur bagian ending, bukan bagian resolusi.
Di dalam cerita fantasi, resolusi bisa diisi dengan adegan pertarungan klimaks antara tokoh utama dengan tokoh antagonis, pengungkapan rahasia besar yang dapat memecahkan suatu masalah, atau pemulihan keseimbangan dalam dunia fantasi.
Itu dia ulasan mengenai bagian resolusi pada cerita fantasi beserta penjelasan mengenai pengertian cerita fantasi. Dari penjabaran di atas, dapat disimpulkan bahwa bagian resolusi pada cerita fantasi disebut juga sebagai penyelesaian masalah atau konflik. (YAS)
Live Update