Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Cara Kerja Pembangkit Listrik Tenaga Air dan Komponennya
26 November 2023 16:19 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pembangkit listrik dengan memanfaatkan alam adalah solusi tepat untuk mengatasi keterbatasan energi. Salah satunya adalah menggunakan tenaga air. Cara kerja pembangkit listrik tenaga air pada dasarnya memanfaatkan energi potensial dan kinetik dari air.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Welcome to Renewable Energy oleh Nurfadhilah Arif (2021:28), pembangkit listrik tenaga air dibangun dengan memanfaatkan energi potensial air, mengubahnya menjadi tenaga kinetik. Kemudian dengan serangkaian mekanisme lanjutannya untuk membangkitkan listrik.
Cara Kerja Pembangkit Listrik Tenaga Air
Cara kerja pembangkit listrik tenaga air adalah dengan memanfaatkan air yang sebelumnya telah terbendung di sebuah bendungan. Kemudian, air tersebut dimanfaatkan untuk menggerakkan turbin melalui alirannya.
Prosesnya yaitu melalui air yang turun dari bendungan dan masuk ke dalam lubang hingga menggerakkan turbin. Sehingga, putaran yang dihasilkan pada turbin akan menciptakan energi mekanik. Lantas, energi tersebut diubah dengan generator dan menjadi energi listrik.
Energi listrik yang terbentuk tersebut akan diteruskan menuju power supply menggunakan kabel yang telah dibentangkan. Hingga akhirnya, listrik tersebut dapat disalurkan menuju rumah-rumah warga.
ADVERTISEMENT
Komponen Pembangkit Listrik Tenaga Air
Cara kerja pembangkit listrik tenaga air tidak akan lepas dari komponen-komponen pendukungnya. Untuk itu, simak beberapa komponen inti yang ada pada PLTA berikut ini.
ADVERTISEMENT
Secara umum, cara kerja pembangkit listrik tenaga air adalah memanfaatkan energi potensial air yang diubah menjadi energi mekanik. Selama proses tersebut juga dilakukan dengan komponen inti dalam PLTA. (NUM)