Konten dari Pengguna

Ciri Kalimat Efektif dan Contohnya dalam Bahasa Indonesia

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
15 Juni 2023 15:49 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Ciri Kalimat Efektif, sumber foto (Joseph Chan) by unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Ciri Kalimat Efektif, sumber foto (Joseph Chan) by unsplash.com
ADVERTISEMENT
Ciri kalimat efektif adalah hal yang penting diketahui agar dapat menggunakan bahasa Indonesia dengan baik dan benar. Kalimat efektif merupakan elemen yang perlu dikuasai, baik secara lisan maupun tulisan.
ADVERTISEMENT
Sayangnya, masih ada sebagian orang yang masih merasa kesulitan dalam membuat kalimat yang efektif. Padahal, kalimat ini dapat membuat komunikasi menjadi lebih lancar karena mudah dipahami oleh lawan bicara.

Ciri Kalimat Efektif

Ilustrasi Ciri Kalimat Efektif, sumber foto (Taisiia Shestopal) by unsplash.com
Mengutip Buku ajar Bahasa Indonesia Berbasis Karya Tulis Ilmiah oleh I Negangah Laba & Ni Made Rinayanthi (2018), ciri kalimat efektif bahasa Indonesia adalah memiliki susunan kalimat yang dapat menyampaikan informasi atau pesan secara lengkap, singkat, dan mudah dipahami.
Maksud dari singkat di sini adalah menghindari pemborosan kata. Adapun ciri-ciri kalimat efektif yang baik yakni sebagai berikut:

1. Mempunyai Struktur yang Sepadan

Ciri pertama dari kalimat efektif ialah harus mempunyai struktur atau susunan yang sepadan. Maksud dari struktur yang sepadan yakni jika suatu kalimat berisi subjek dan predikat yang jelas, maka gagasan yang ingin disampaikan oleh penulis bisa tersampaikan dengan tepat.
ADVERTISEMENT

2. Mempunyai Bentuk yang Paralel

Ciri kalimat efektif berikutnya yakni mempunyai bentuk yang paralel. Maksud dari paralel adalah sejajar. Jadi, jika suatu kalimat mempunyai bentuk pertama berupa kata benda, maka kalimat selanjutnya juga harus berupa kata benda.
Ciri-ciri ini juga bisa berlaku untuk kalimat yang bentuk pertamanya memakai kata kerja. Dengan begitu, maka kalimat selanjutnya harus mempunyai bentuk yang menggunakan kata kerja juga.

3. Memiliki Kata yang Hemat

Seperti yang telah sedikit dibahas di atas, kalimat efektif cenderung menggunakan kata yang hemat. Maksudnya adalah kalimat yang disusun tidak menggunakan banyak frasa atau bentuk lain yang tidak perlu.
Cara menerapkan penghematan kata pada kalimat efektif adalah dengan menghilangkan pengulangan subjek, menghindari kesinoniman dalam satu kalimat, dan memperhatikan kata jamak.

4. Kecermatan Penalaran

Ciri yang berikutnya dari kalimat efektif adalah terdapat kecermatan penalaran. Elemen yang satu ini memegang peran penting karena mampu mencegah timbulnya makna ganda saat membaca kalimat.
ADVERTISEMENT
Itulah mengapa penting sekali menerapkan kecermatan penalaran agar suatu kalimat bisa lebih efektif. Caranya yaitu dengan memperhatikan pemilihan diksi dalam penyusunan kalimat.

Contoh Kalimat Efektif

Ilustrasi Ciri Kalimat Efektif, sumber foto (Vitaliy G.) by unsplash.com
Agar semakin paham, simak contoh kalimat efektif di bawah ini:
• Jakarta adalah salah satu kota metropolitan di Indonesia.
• Agar menjadi anak yang pintar, Rudi harus rajin belajar.
• Ayah mengunjungi nenek di waktu libur lebaran.
• Fatia pergi ke rumah temannya sore tadi.
• Nasrudin mengantarkan koran setiap hari ke rumah-rumah pelanggan.
Baca juga: (15 Contoh Kalimat Efektif, Lengkap dengan Penjelasannya) Ciri kalimat efektif yang dibahas di atas sangat penting untuk diterapkan, baik saat menulis maupun berbicara dengan orang lain. (DLA)