Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
Contoh Susunan Panitia Pameran Seni Rupa
10 November 2023 17:34 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Sebelum menyelenggarakan sebuah pameran seni rupa, hal pertama yang perlu dilakukan adalah membentuk susunan kepanitiaan. Contoh susunan panitia pameran seni rupa yang baik, utamanya terdiri dari ketua, sekretaris, bendahara, dan seksi-seksi.
ADVERTISEMENT
Mengapa pembentukan panitia itu penting? Sebab, dalam sebuah penyelenggaraan acara termasuk pameran seni rupa, diperlukan adanya pembagian tugas agar acara berlangsung lancar.
Contoh Susunan Panitia Pameran Seni Rupa yang Bisa Ditiru
Sebuah susunan panitia terdiri dari beberapa orang yang masing-masing memiliki tanggung jawabnya sendiri-sendiri.
Namun, pada dasarnya, tugas pokok panitia adalah menghimpun, mengolah, mendata, menganalisa serta melakukan pemantauan, pengawasan, pengendalian, juga evaluasi dan pelaporan pelaksanaan kegiatan.
Mengutip buku Pelajaran Seni Budaya 1, Seni Rupa & Seni Teater SMA Kelas X, Drs. Margono, M. Sn., dkk, (2010: 44), contoh susunan panitia pameran seni rupa beserta tugas atau tanggung jawabnya, antara lain sebagai berikut.
1. Pembimbing atau Penasihat
Sesuai dengan namanya, pembimbing atau penasihat bertugas membimbing dan mengarahkan panitia lain agar pameran dapat berjalan baik.
ADVERTISEMENT
2. Ketua Panitia
Ketua panitia bertanggung jawab atas penyelenggaraan pameran, mulai dari proses persiapan, penyelenggaraan, dan evaluasi acara. Untuk itulah, seorang ketua harus bijak, tenang, dan mampu mencari solusi ketika ada permasalahan muncul.
Seorang ketua juga mesti memiliki kemampuan komunikasi yang baik. Sebab, ketualah yang nanti harus mengarahkan anggota panitia lain. Ia juga yang nanti akan berhadapan dengan publik.
3. Wakil Ketua
Tugas ketua memang berat. Maka, diperlukan wakil ketua yang bertugas membantu ketua untuk memperlancar penyelenggaraan pameran. Wakil ketua harus sigap menggantikan ketua ketika ketua berhalangan.
4. Sekretaris
Sekretaris bertugas menangani urusan administrasi, seperti membuat surat perizinan, membuat undangan, mencatat notulen rapat, membuat proposal, hingga membuat laporan kegiatan setelah acara usai.
5. Bendahara
Bendahara bertanggung jawab untuk mengatur urusan keuangan, mulai dari mencari sponsor, mengelola anggaran, belanja keperluan pameran, hingga membuat laporan pertanggungjawaban keuangan pameran.
ADVERTISEMENT
6. Seksi Sarya
Seksi karya adalah orang yang bertugas menyeleksi karya yang akan dipamerkan. Untuk itu, seorang Seksi Karya sebaiknya adalah orang yang memiliki sense of art.
7. Seksi Display
Seksi display bertugas memasang dan mengatur karya yang akan dipamerkan.
8. Seksi Penjaga
Seksi penjaga bertugas untuk menjaga karya dan sekaligus sebagai pemandu (guide).
Jika diperlukan, susunan kepanitiaan ini masih bisa ditambahkan dengan seksi lainnya. Misalnya:
9. Seksi Dokumentasi
Seksi dokumentasi bertugas untuk mendokumentasikan pameran, mulai dari karya yang dipamerkan, seniman yang karyanya dipamerkan, pengunjung pameran, dll.
10. Seksi Humas
Seksi humas bertugas sebagai mediator antara panitia, peserta, pengunjung ataupun pemerhati pameran.
Demikianlah contoh susunan panitia pameran seni rupa beserta tugas atau tanggung jawabnya, yang bisa ditiru jika akan menyelenggarakan acara serupa. Semoga bermanfaat dan bisa menginspirasi. (ARN)
ADVERTISEMENT
Live Update