Defisit Kalori: Pengertian dan Manfaatnya untuk Menurunkan Berat Badan

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
Konten dari Pengguna
30 Juli 2023 18:10 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi defisit kalori. Foto: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi defisit kalori. Foto: Pexels
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Banyak orang yang menyerah dan merasa gagal dalam menurunkan berat badan dengan defisit kalori. Arti defisit kalori adalah mengatur pola makan dengan menjaga asupan kalori yang masuk ke dalam tubuh.
ADVERTISEMENT
Defisit kalori membuat seseorang melakukan pola makan sehat. Mereka akan memperhitungkan kalori yang masuk di dalam tubuh. Bagi sebagian orang yang melakukan diet dengan cara ini, mereka akan melarang dirinya sendiri untuk mengonsumsi makanan yang mengandung banyak minyak.

Pengertian Defisit Kalori

Ilustrasi defisit kalori. Foto: Pexels
Secara umum, menurunkan berat badan sangat erat dengan menciptakan defisit kalori dalam tubuh. Merujuk pada buku Diet Nge"Meal" ala Dr. Cindy oleh Cindiawaty Josito Pudjiadi (2021:144), defisit kalori adalah cara menurunkan berat badan dengan mengurangi kalori dalam tubuh.
Ketika melakukan penurunan berat badan menggunakan cara ini, tubuh akan mencari sumber energi lain, seperti lemak yang tersimpan di paha, pinggul, dan bagian yang lainnya.

Cara Melakukan Defisit Kalori

Ilustrasi defisit kalori. Foto: Pexels
Penurunan berat badan bisa terjadi jika jumlah kalori yang dikonsumsi lebih sedikit dibandingkan jumlah kalori yang digunakan oleh tubuh. Merujuk pada buku Metode Sehat Menurunkan Berat Badan 1Kg/Minggu oleh Jaka F. P. Palawe, STP., M.Si (2023:4), berikut cara menurunkan berat badan yang perlu diketahui.
ADVERTISEMENT

1. Mengurangi Asupan Kalori

Mengurangi asupan kalori adalah salah satu cara efektif untuk menciptakan defisit kalori. Biasanya, cara ini bisa dilakukan dengan mengurangi porsi makan dan memilih makanan yang mempunyai kandungan yang lebih rendah kalori.
Kandungan makanan dengan rendah kalori terdapat dalam buah atau sayuran. Jika ingin menurunkan berat badan dengan defisit kalori dapat mengonsumsi sayuran dan buah yang banyak.

2. Mengingatkan Pembakaran Kalori

Cara menurunkan berat badan agar tercipta defisit kalori dengan mengingkatkan pembakaran kalori, seperti berolahraga. Olahraga membantu membakar kalori dan meningkatkan metabolisme dalam tubuh. Hal ini membantu terciptanya defisit kalori yang bisa digunakan dalam menurunkan berat badan.

Manfaat Defisit Kalori dalam Menurunkan Berat Badan

Ilustrasi defisit kalori. Foto: Pexels
Defisit kalori membantu tubuh dalam menurunkan berat badan. Manfaat melakukan cara ini, bisa membantu mengurangi lemak dalam tubuh. Tidak hanya itu saja, kandungan glukosa dalam tubuh juga ikut berkurang.
ADVERTISEMENT
Melakukan defisit kalori membuat tubuh menjadi lebih sehat sehingga terhindar dari penyakit yang berbahaya disebabkan dari lemak dan glukosa berlebih, seperti obesitas, kolesterol, dan lain sebagainya.
Defisit kalori adalah salah satu cara yang dapat dilakukan untuk menurunkan berat badan. Kandungan kalori ketika melakukan penurunan berat badan cara ini harus diperhatikan, jangan sampai kalori harian dalam tubuh berkurang. (NTA)