Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.0
11 Ramadhan 1446 HSelasa, 11 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
Makna Lagu Bila Kau Tak Disampingku Oleh Sheila On 7
8 Maret 2025 16:28 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Makna lagu Bila Kau Tak Disampingku menarik untuk diketahui. Lagu yang dipopulerkan oleh Sheila On 7 ini sering dijadikan sebagai musik untuk menemani kegalauan seseorang.
ADVERTISEMENT
Hal ini disebabkan karena lirik-lirik sederhana dalam lagunya sangat related dengan perasaan yang dirasakan seseorang setelah ditinggalkan oleh orang yang dicintainya. Penjiwaan penyanyinya yang bagus membuat lagu mampu menghadirkan perasaan sedih bagi yang mendengarkannya.
Makna Lagu Bila Kau Tak Disampingku - Sheila On 7
Sheila On 7 merupakan salah satu band legendaris asal Indonesia sejak tahun 1996. Band ini merilis berbagai lagu, salah satunya Bila Kau Tak Disampingku.
Lagu ini sendiri termasuk dalam album Sheila On 7 berjudul Kisah Klasik Untuk Masa Depan. Lagu Bila Kau Tak Disampingku sendiri masih hits di kalangan muda hingga saat ini.
Sebab lirik lagunya sesuai dengan apa yang sedang dirasakan oleh pendengarnya. Dikutip dari Panduan Menulis Lirik Lagu, Andre Salim (2024:13), lirik lagu adalah media yang tepat untuk mengekspresikan emosi atau perasaan terdalam, antara lain cinta, bahagia, marah, kecewa dan sebagainya.
ADVERTISEMENT
Berikut ini adalah beberapa makna lagu Bila Kau Tak Disampingku.
1. Menjelaskan Penyesalan
Pada bagian awal lagu ini menjelaskan tentang penyesalan karena hubungan yang dibangun dengan orang yang dicintainya harus kandas. Penulis di sini menjelaskan bahwa tidak seharusnya dirinya bertengkar, sehingga membuat hubungan mereka menjadi putus.
2. Perasan Bersalah dalam Diri
Lagu Bila Kau Tak Disampingku ini juga menceritakan tentang rasa bersalah yang dimiliki penulis ketika hubungan percintaannya harus kandas. Dalam lagu ini, penulis menyalahkan dirinya sendiri yang terlalu bodoh melepaskan orang yang dicintainya. Ketika dirinya diterpa kerinduan, dia harus menahannya.
3. Menjelaskan Sikap Cemburu
Pada Lagu Bila Kau Tak Disampingku ini menjelaskan tentang perasaan yang dialami oleh penulis ketika orang yang dicintainya tidak berada di dekatnya. Umumnya, dia merasakan kecemburuan yang begitu besar sehingga dirinya melampiaskan hal tersebut dengan melukai orang yang dicintainya.
ADVERTISEMENT
Makna lagu Bila Kau Tak Disampingku dijadikan lagu yang menceritakan tentang perasaan rindu akan kehilangan sosok kekasih. Lagu ini enak didengar sehingga dapat digunakan untuk menemani kegalauan di malam hari. (NTA)