Konten dari Pengguna

Memahami Pengertian, Struktur, dan Ciri-Ciri Teks Negosiasi

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
28 Juni 2023 16:50 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Ciri-Ciri Teks Negosiasi. Sumber: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Ciri-Ciri Teks Negosiasi. Sumber: Pixabay
ADVERTISEMENT
Pengertian, struktur, dan ciri-ciri teks negosiasi merupakan bagian dari materi teks yang diajarkan pada pelajaran bahasa Indonesia. Teks negosiasi sering digunakan pada saat ingin dua atau lebih pihak ingin mencapai suatu kesepakatan agar sama-sama diuntungkan.
ADVERTISEMENT
Saat negosiasi terjadi, kedua belah pihak akan berusaha menyelesaikan perbedaan dengan cara berdialog dan tidak akan merugikan salah satu pihak.
Oleh karena itu, negosiasi dapat diterapkan untuk menyelesaikan sengketa berbagai bidang, mulai dari ekonomi, politik, hukum, keluarga, dan lain-lain.

Pengertian, Struktur, dan Ciri-Ciri Teks Negosiasi

Ilustrasi Ciri-Ciri Teks Negosiasi. Sumber: Pixabay
Dikutip dari buku Teks Negosiasi yang ditulis oleh Debby dan Melissa (2020:9), teks negosiasi adalah teks yang memuat interaksi sosial untuk mencapai kesepakatan di antara pihak-pihak yang memiliki kepentingan berbeda atau saling bertentangan.
Tujuannya tidak lain untuk mencapai suatu kesepakatan atau perjanjian antara kedua belah pihak.
Debby dan Melissa (2020:15) dalam bukunya menjelaskan bahwa terdapat 7 struktur yang menyusun teks negosiasi sehingga menjadi satu kesatuan yang utuh. Berikut penjelasan lengkapnya:
ADVERTISEMENT

1. Orientasi

Merupakan kalimat pembuka yang biasanya diisi dengan ucapan salam. Fungsi orientasi adalah untuk memulai negosiasi.

2. Permintaan

Merupakan suatu hal berupa barang atau jasa yang ingin dibeli oleh pembeli.

3. Pemenuhan

Merupakan kesanggupan hal berupa barang atau jasa dari penjual yang diminta oleh pembeli.

4. Penawaran

Merupakan puncak negosiasi yang terjadi, yakni ketika kedua belah pihak saling tawar-menawar.

5. Persetujuan

Merupakan kesepakatan antara kedua belah pihak terhadap negosiasi yang telah dilakukan.

6. Pembelian

Merupakan keputusan konsumen jadi menyetujui negosiasi itu atau tidak.

7. Penutup

Merupakan kalimat penutup, biasanya terdiri dari ucapan salam atau terima kasih.
Selain strukturnya, teks negosiasi juga dapat dibedakan dari ciri-cirinya. Berikut ciri-ciri dalam teks negosiasi:
ADVERTISEMENT
Itu dia ulasan mengenai pengertian, struktur, dan ciri-ciri teks negosiasi yang perlu diketahui. Semoga artikel dapat menambah pemahaman seputar teks negosiasi yang merupakan salah satu jenis teks pada bahasa Indonesia. (YAS)