Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Konten dari Pengguna
Mengenal Bentuk Permukaan Bumi Menurut Ilmu Geografi
10 Oktober 2023 16:44 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Tanpa disadari, sebenarnya bentuk permukaan bumi sangat bermacam-macam. Bahkan bentuk dari permukaan bumi ini akan selalu berubah dari waktu ke waktu.
ADVERTISEMENT
Hal ini menunjukkan bahwa bentuk permukaan bumi yang dilhat hari ini belum tentu sama dengan masa lalu maupun masa mendatang. Adapun perubahan bentuk permukaan bumi disebabkan oleh tenaga dan proses geologi, yang merupakan bagian dari ilmu geografi.
Bentuk Permukaan Bumi
Dikutip dari buku Ilmu Pengetahuan Sosial untuk Kelas IX SMP, Supriatna dkk. (2008:158), tenaga dan proses geologi yang menyebabkan bentuk permukaan bumi dibedakan atas dua macam, yaitu tenaga endogenik dan tenaga eksogenik.
Tenaga endogenik merupakan tenaga yang berasal dari dalam, misalnya proses lipatan dan patahan dalam tektonisme, serta vulkanisme. Sedangkan tenaga eksogenik adalah tenaga yang berasal dari luar, seperti erosi, sedimentasi, dan pelapukan.
Tenaga dan proses geologi ini masih terjadi hingga kini. Karena itu, proses pembentukan berbagai bentukan di permukaan bumi tidak akan pernah selesai sepanjang tenaga dan proses geologi tersebut masih berlangsung.
ADVERTISEMENT
Meski akan selalu berubah, pada dasarnya bentuk permukaan bumi terbagi menjadi dua jenis, yakni muka bumi daratan dan muka bumi dasar laut. Berikut penjelasan lengkapnya.
1. Bentuk Permukaan Bumi Daratan
Bentuk-bentuk muka bumi di daratan meliputi gunung, bukit, lembah, dataran tinggi, serta dataran rendah.
Gunung adalah bagian permukaan bumi yang menjulang dan sebagai tempat keluarnya magma ke permukaan bumi. Gunung terbentuk melalui proses patahan tektonik.
Bukit adalah bentuk permukaan bumi yang tinggi memanjang yang memiliki permukaan tanah lebih tinggi daripada daratan di sekelilingnya. Hal yang membedakan dengan gunung adalah bukit merupakan gundukan yang terbentuk oleh proses patahan atau erosi.
Lembah adalah wilayah bentang alam yang dikelilingi oleh pegunungan atau perbukitan yang biasanya terbentuk karena proses pengikisan tanah secara bertahap oleh air dan angin.
ADVERTISEMENT
Dataran tinggi merupakan tanah datar yang luas di daerah permukaan tanah yang tinggi. Bentuk permukaan bumi yang sering pula disebut sebagai plato ini terbentuk akibat hasil erosi dan sedimentasi atau bekas kawah gunung api yang tertimbun material gunung.
Berbeda dengan dataran tinggi, dataran rendah adalah bagian permukaan bumi yang datar dan rendah dengan ketinggian hanya sekitar 0-200 meter di atas permukaan laut.
2. Bentuk Permukaan Bumi Dasar Laut
Bentuk-bentuk permukaan bumi di dasar laut meliputi paparan benua, ambang laut, lubuk laut, palung, gunung laut, serta punggung laut.
Paparan benua adalah dasar laut dangkal di sepanjang pantai yang menjadi bagian dari daratan. Kedalamannya hanya sekitar 200 meter dengan kemiringan 0 sampai 1 derajat sejauh 200 ml dari bibir pantai.
ADVERTISEMENT
Ambang laut adalah lautan dangkal berbentuk seperti pegunungan di dasar laut yang membatasi dua laut yang dalam.
Lubuk laut merupakan dasar laut dengan cekungan yang luas dan dalam. Bentuk permukaan bumi ini terjadi karena pemerosotan muka bumi akibat adanya tenaga endogenik.
Palung atau yang sering disebut dengan trog adalah dasar laut yang sempit, curam, dalam, dan bentuknya menyerupai parit. Palung terbentuk akibat adanya retakan pada dasar laut.
Seperti namanya, gunung laut merupakan gunung yang berada di tengah laut dengan kaki gunung yang berada di dasar laut.
Adapun punggung laut merupakan bukit yang berada di dasar laut, namun tidak sampai muncul ke permukaan.
Demikian penjelasan mengenai bentuk permukaan bumi menurut ilmu geografi . Semoga ulasan ini dapat menambah pengetahuan seputar bentuk permukaan bumi beserta jenis-jenisnya. (YAS)
ADVERTISEMENT