Konten dari Pengguna

Mengenal Jenis Kritik Seni Rupa beserta Tahapannya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
2 Desember 2023 16:48 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Mengenal Jenis Kritik Seni Rupa beserta Tahapannya, foto:pixaby
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Mengenal Jenis Kritik Seni Rupa beserta Tahapannya, foto:pixaby
ADVERTISEMENT
Kritik seni merupakan suatu usaha pemahaman dan penikmatan karya seni dengan tujuan untuk menunjukkan kelebihan dan kekurangan dari sebuah karya seni. Sehingga sebagai kritikus, penting untuk mengetahui jenis kritik seni rupa beserta tahapannya.
ADVERTISEMENT
Dalam mengkritik sebuah karya seni rupa, harus memerhatikan tahapannya. Agar dapat menghasilkan kritik yang membangun dan dapat memperbaiki pekerjaan pelaku seni. Adapun tahapannya mulai dari deskripsi, analisis formal, interpretasi, evaluasi atau penilaian, sampai tema.

Mengetahui Jenis Kritik Seni Rupa

Ilustrasi Mengetahui Jenis Kritik Seni Rupa, foto:pexels
Mengutip dari buku Kritik Seni Rupa Berbasis Budaya Kritis, Tri Aru (2020:95), jenis kritik seni rupa dibagi menjadi empat bagian untuk dapat membedakan kritik seni rupa yang disesuaikan dengan konteks permasalahan. Hal tersebut agar dapat memberikan gambaran serta pemahaman yang sesuai dengan konteks permasalahannya.
Sebuah kritik seni rupa digunakan dalam mengkaji secara rinci dan apresiatif dengan menganalisis secara logis dan argumentatif untuk dapat menafsirkan sebuah karya seni. Sebagai kegiatan evaluasi, maka harus memberikan kenyataan nilai buruk ataupun baik.
ADVERTISEMENT
Dengan adanya kritik tersebut, dapat berpengaruh terhadap kualitas dan nilai ekonomi atau harga jual dari sebuah karya seni rupa. Kritik yang digunakan harus disesuaikan dengan permasalahannya yang terbagi atas beberapa jenis. Berikut adalah penjelasan dari jenis kritik seni rupa.

1. Kritik Jurnalistik

Jenis kritik yang pertama, yaitu kritik jurnalistik yang biasa disajikan kepada pembaca koran atau surat kabar. Kritik tersebut biasa ditulis oleh wartawan seni dan ditampilkan sebagai ulasan, pemberitaan, ataupun resensi.
Di mana hasil tanggapan atau penilaiannya disampaikan dengan cara terbuka yang ditujukkan kepada publik melalui media massa. Kritik jurnalistik mampu memengaruhi persepsi masyarakat dengan cepat pada kualitas karya seni.

2. Kritik Pedagogik atau Pendidikan

Kritik pedagogik atau pendidikan adalah jenis kritik seni yang mempunyai tujuan agar dapat meningkatkan kepekaan artistik dan estetika dari pelajar seni. Kritik tersebut biasa dipakai oleh lembaga pendidikan seni rupa dalam upaya peningkatan kualitas karyanya.
ADVERTISEMENT

3. Kritik Ilmiah atau Keilmuan

Jenis kritik selanjutnya, yaitu kritik ilmiah atau keilmuan. Jenis kritik tersebut mempunyai sifat akademis dan perlunya wawasan, kemampuan, pengetahuan yang tinggi terhadap suatu karya seni.
Di mana biasa dipakai oleh kritikus ternama dan sudah teruji kepakarannya pada bidang seni. Dalam mengkritiknya juga harus memerhatikan kaidah-kaidah ataupun metodologi kritik yang bersifat akademis.

4. Kritik Populer

Jenis kritik yang terakhir, yaitu kritik populer yang mempunyai tujuan sebagai konsumsi masyarakat. Tanggapan atau penilaian yang diberikan pada jenis kritik tersebut mempunyai sifat pengenalan sebuah karya seni rupa secara umum.
Ketika menuliskan kritikannya, juga menggunakan bahasa dan istilah yang sederhana. Hal tersebut agar mudah dimengerti oleh masyarakat luas.

Tahapan Kritik Seni Rupa

Ilustrasi Tahapan Kritik Seni Rupa, foto:pexels
Di dalam mengkritik sebuah karya seni rupa, harus memerhatikan tahapan-tahapan yang sesuai dengan prosedur. Adapun tahapan tersebut di antaranya, yaitu
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Jenis kritik seni rupa dibagi atas 4 macam, yaitu kritik jurnalistik, pedagogik atau pendidikan, ilmiah atau keilmuan, dan populer. Sedangkan tahapan dalam mengkritiknya mempunyai urutan, yaitu deskripsi, analisis formal, interpretasi, evaluasi atau penilaian, dan tema. (PAM)