Konten dari Pengguna

Mengenal Siklus Lisogenik beserta Tahapannya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
12 Oktober 2023 20:56 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi mengenal siklus lisogenik. Foto: Pixabay.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi mengenal siklus lisogenik. Foto: Pixabay.
ADVERTISEMENT
Dalam ilmu sains, siklus lisogenik adalah siklus reproduksi virus yang bekerja dengan cara tidak menghancurkan sel inangnya. Virus ini biasanya terjadi pada makhluk hidup seperti tumbuhan dan lainnya.
ADVERTISEMENT
Siklus ini mempunyai tahapan untuk bisa bekerja dengan baik. Tahapan tersebut terdiri dari beberapa bagian seperti, tahapan adsorpsi dan penetrasi, tahap penggabungan, tahap pembelahan, tahap perakitan dan sebagainya.

Mengenal Siklus Lisogenik dan Tahapannya

Ilustrasi mengenal siklus lisogenik. Foto: Pixabay.
Mengutip laman p2k.stekom.ac.id, siklus lisogenik adalah siklus reproduksi virus selain siklus litik. Artinya, siklus ini hampir sama dengan siklus litik, tapi terdapat perbedaan pada bagian sel inangnya saja. Perbedaannya yaitu sel inangnya tidak hancur tetapi disisipi oleh asam nukleat dari virus.
Siklus dari lisogenik pada tumbuhan sendiri terdiri dari tiga bagian utama. Untuk mengetahui tahapannya, berikut penjelasan lengkapnya.

1. Adsorpsi dan Penetrasi

Pada tahapan ini, siklus lisogenik berperan sebagai virus yang menempel pada permukaan sel inang dengan cara reseptor protein yang spesifik. Lalu setelahnya, menghancurkan membran sel dengan enzim lisozim.
ADVERTISEMENT
Kemudian sel inang tersebut akan memberikan materi genetik yang terdapat pada asam nukleatnya ke dalam sel. Jika tahapan ini sudah selesai, maka akan berlanjut ke tahapan selanjutnya, yaitu tahapan penyisipan gen virus.

2. Tahap Penyisipan Gen

Tahapan penyisipan gen atau tahapan penggabungan DNA ini akan berlangsung secara cepat. Tahap ini akan menyisipkan virus yang telah menembus sel inang ke dalam asam nukleat sel inang.
Kemudian sel ini akan membentuk provirus atau bisa juga disebut sebagai profage. Biasanya, pada tahapan ini akan membentuk minimal satu gen aktif yang nantinya akan berfungsi sebagai pengingat dari protein reseptor.

3. Pembelahan Sel Inang

Tahap terakhir dinamakan sebagai tahapan pembelahan sel inang. Tahap ini akan bekerja dengan cara provirus yang telah bereplikasi atau digabung akan diberikan kepada sel anakan. Selanjutnya sel ini akan berkembang dan berulang sehingga sel yang memiliki profage menjadi sangat banyak.
ADVERTISEMENT
Singkatnya, siklus lisogenik adalah siklus reproduksi virus dengan cara tidak menghancurkan sel inangnya. Siklus ini bisa bekerja bisa bekerja dengan baik melalui cara atau tahapan yang sudah dijelaskan di atas. Semoga informasi ini bermanfaat.
(LFP)