Konten dari Pengguna

Pengertian Bioteknologi Secara Etimologis dan Contohnya dalam Kehidupan

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
8 Januari 2024 14:59 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
bioteknologi secara etimologis. Sumber: pexels.com/J Kelly Brito
zoom-in-whitePerbesar
bioteknologi secara etimologis. Sumber: pexels.com/J Kelly Brito
ADVERTISEMENT
Dalam ilmu Biologi, siswa akan diajarkan mengenai pengertian bioteknologi secara etimologis. Hal ini karena bioteknologi sering digunakan di zaman sekarang untuk berbagai bidang seperti pangan dan kesehatan.
ADVERTISEMENT
Jadi, penting untuk mengetahui apa yang dimaksud dengan bioteknologi beserta contoh-contohnya. Bioteknologi adalah cabang ilmu yang mempelajari tentang cara memanfaatkan mikroorganisme untuk kehidupan.

Pengertian Bioteknologi secara Etimologis

bioteknologi secara etimologis. Sumber: pexels.com/Pixabay
Bioteknologi secara etimologis terdiri dari 3 kata Bahasa Latin, yaitu “bios” yang berarti hidup, “tekno” yang berarti penerapan, dan “logos” yang berarti ilmu.
Mengutip dari buku Pengantar Bioteknologi, Endik Deni Nugroho, S.Pd., M.Pd., dan Dwi Anggorowati Rahayu, S.Si., M.Si., (2018:4), ilmu mengenai bioteknologi pertama kali diungkapkan oleh Karl Ereky di tahun 1917.
Adapun pengertian bioteknologi adalah suatu penerapan prinsip rekayasa, biokimia, dan biologi untuk memanfaatkan mikroorganisme. Di luar sana banyak mikroorganisme yang bisa diolah menjadi produk tertentu.
Ada dua jenis bioteknologi, yaitu bioteknologi konvensional dan modern. Bioteknologi modern menggunakan teknologi masa kini, sedangkan bioteknologi konvensional memanfaatkan mikroorganisme secara langsung.
ADVERTISEMENT
Seiring dengan berkembangnya waktu, penerapan bioteknologi bisa menghasilkan teknologi baru, seperti DNA, rekombinan, pengembangbiakan sel induk, kloning, rekayasa genetika, dan lainnya.

Contoh Bioteknologi dalam Kehidupan

bioteknologi secara etimologis. Sumber: pexels.com/Pixabay
Contoh penerapan bioteknologi tidak hanya untuk satu bidang saja, melainkan ada beberapa bidang lainnya seperti berikut ini.

1. Mikroorganisme di Bidang Kesehatan

Penggunaan mikroorganisme di bidang kesehatan bisa digunakan untuk menghasilkan obat-obatan. Contohnya adalah digunakan untuk menghasilkan antibiotik, seperti ampicillin, neomisin, bacitracin, streptomisin, sefalosporin, dan masih banyak lagi.

2. Mikroorganisme di Bidang Pertambangan

Penerapan bioteknologi di bidang pertambangan digunakan untuk memisahkan tembaga dari bijihnya dengan bantuan bakteri.
Bakteri tersebut adalah Thiobacillus ferrooxidans yang dapat memakan batuan dan hanya tumbuh subur di lingkungan yang memiliki sifat asam.

3. Mikroorganisme di Bidang Pangan

Terakhir adalah mikroorganisme di bidang pangan yang sering ditemukan manusia di kehidupan sehari-hari. Pemanfaatan mikroorganisme ini melalui tahapan fermentasi hingga menghasilkan banyak makanan, seperti tempe, yoghurt, keju, tauco, dan sebagainya.
ADVERTISEMENT
Bioteknologi secara etimologis dalam Biologi berarti menjelaskan bioteknologi per kata. Bioteknologi adalah ilmu yang mempelajari tentang bagaimana cara memanfaatkan mikroorganisme di sekitar untuk dijadikan produk yang bermanfaat bagi kehidupan. (GTA)