Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.0
10 Ramadhan 1446 HSenin, 10 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
Pengertian Lipatan Tegak dan Proses Terbentuknya
8 Maret 2024 16:50 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Lipatan tegak adalah symmetric fold yang bentuk posisi bidang sumbunya tegak lurus pada bidang lipatannya. Bidang sumbu ini membagi antara antiklin serta siklin dengan sama besarnya.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Pengetahuan Sosial: Geografi, Idianto Mu’in (2005:24), lipatan tegak disebut juga lipatan simetri yang bidang sumbunya dapat membagi lipatan di permukaan bumi dengan jarak yang sama terhadap kedua sayapnya.
Pengertian Lipatan Tegak
Lipatan ialah struktur geologi yang diakibatkan oleh deformasi batuan di permukaan bumi. Asal muasal lipatan tegak adalah berbentuk datar, kemudian melengkung akibat deformasi yang menghasilkan pola formasi terdiri dari puncak serta lembah.
Bentuk dari lipatan ini cenderung lebih sempurna dan tidak semiring jenis lipatan lain. Hanya saja bentuknya melengkung ke atas seperti gunung. Lengkung tegak dapat berubah menjadi bentuk lain jika deformasi terjadi lagi.
ADVERTISEMENT
Proses Terjadinya Lipatan Tegak
Semua jenis lipatan terbentuk saat proses sedimentasi. Beberapa jenis batuan dapat mengalami micro fold atau lipatan kecil yang ukurannya hanya beberapa meter. Ada pula megafold yang ukurannya besar yang mencapai beberapa kilometer.
Adanya perbedaan ukuran ini bergantung pada berapa waktu yang dibutuhkan untuk membentuk lipatan tegak. Sifat fisik dari batuan yang melipat, besar kecilnya gaya bekerja untuk membentuk lipatan, sistem tegasan, dan berupa mekanisme pembentukan.
Pembentukan lipatan juga terpengaruh oleh tenaga tektonik, intrusi batuan, gaya berat, serta injeksi garam. Suatu bidang disebut lipatan tegak jika ada perubahan dari bidang datar menjadi bentuk lengkungan yang tegak dan simetris.
Terdapat dua jenis mekanisme untuk membentuk lipatan, yaitu melipat (blucking) dan lengkung (bending). Sebuah bidang datar di permukaan bumi diakibatkan oleh tekanan yang sifatnya tegak lurus dengan permukaan lempeng.
ADVERTISEMENT
Kini dapat diketahui bahwa lipatan tegak adalah jenis lipatan ada di permukaan bumi yang bentuknya tegak lurus serta simetris antar sumbunya. Proses terbentuknya memiliki variasi waktu yang berbeda-beda tergantung faktor-faktor yang memengaruhi. (SLM)