Konten dari Pengguna

Pengertian Manajemen Operasi dan Tujuannya dalam Perusahaan

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
24 Desember 2023 17:45 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi pengertian manajemen operasi. Sumber: www.unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pengertian manajemen operasi. Sumber: www.unsplash.com
ADVERTISEMENT
Pengertian manajemen operasi adalah bagian manajemen yang erat kaitannya dengan mengawasi, merancang, dan mengendalikan kegiatan produksi. Manajemen operasi merupakan suatu proses yang secara kontinyu mengitegrasikan berbagai sumber daya secara efisien untuk mencapai tujuan.
ADVERTISEMENT
Menurut buku Manajemen Operasi, Drs. Herry Prasetya, Fitri Lukiastuti, S.E, M.M (2009:2), manajemen operasi adalah serangkaian aktivitas yang menghasilkan nilai dalam bentuk barang dan jasa dengan mengubah input menjadi output. Kegiatan yang menghasilkan barang dan jasa berlangsung di semua organisasi, baik perusahaan manufaktur maupun jasa.

7 Tujuan Umum dan Pengertian Manajemen Operasi

Ilustrasi pengertian manajemen operasi. Sumber: www.unsplash.com
Pada dasarnya, pengertian manajemen operasi adalah untuk meningkatkan efisiensi operasional, mengoptimalkan sumber daya, dan memberikan nilai tambah kepada pelanggan.
Tentunya, tujuan manajemen operasional dapat berbeda-beda sesuai dengan perusahaan atau industri yang bersangkutan, tetapi ada beberapa tujuan umum dari manajemen operasional yang bisa diterapkan. Berikut penjelasannya.

1. Meningkatkan Efisiensi Operasional

Manajemen operasi bertujuan untuk meningkatkan efisiensi proses produksi atau pemberian layanan. Hal ini dapat dicapai dengan mengidentifikasi dan menghilangkan pemborosan, mengoptimalkan aliran kerja, dan menggunakan teknologi terkini.
ADVERTISEMENT

2. Optimalisasi Sumber Daya

Salah satu tujuan utama manajemen operasi adalah mengelola sumber daya perusahaan, seperti tenaga kerja, peralatan, dan bahan baku, secara efektif. Hal ini melibatkan perencanaan kapasitas, manajemen persediaan, dan peningkatan penggunaan sumber daya.

3. Peningkatan Kualitas Produk atau Layanan

Manajemen operasi bertujuan untuk memastikan bahwa produk atau layanan yang dihasilkan memenuhi standar kualitas yang ditetapkan. Pengendalian kualitas dan inovasi dalam proses produksi menjadi fokus untuk mencapai tujuan ini.

4. Menjamin Keandalan Produk

Menjamin keandalan produk atau jasa yang diberikan kepada pelanggan memiliki tujuan memberikan kepuasan pelanggan dan membangun reputasi perusahaan.
Hal ini juga mencakup pengawasan ketat terhadap proses produksi, pengujian produk, dan penerapan praktik terbaik untuk memastikan produk atau jasa memenuhi atau melebihi harapan pelanggan.

5. Perusahaan Dapat Menyesuaikan Perubahan Lingkungan

Hal ini mencerminkan pentingnya fungsi manajemen operasi dalam menghadapi dinamika lingkungan bisnis yang selalu berubah. Perubahan dapat terjadi dalam hal regulasi, teknologi, persaingan, permintaan pasar, dan faktor-faktor lainnya.
ADVERTISEMENT
Tentunya manajemen operasi bertujuan untuk memastikan bahwa perusahaan memiliki fleksibilitas dan keterlibatan yang cukup untuk menyesuaikan diri dengan perubahan-perubahan ini.

6. Mengembangkan Proses Bisnis dan Produk Baru

Tujuan pengembangan ini adalah fokus pada inovasi sebagai sarana untuk meningkatkan daya saing perusahaan. Tujuan ini bisa melibatkan penelitian dan pengembangan untuk menciptakan solusi yang lebih inovatif dan menarik bagi pelanggan.
Dengan memiliki produk yang inovatif, perusahaan dapat menonjol di pasar dan menarik perhatian konsumen yang mencari solusi yang lebih baik atau berbeda.

7. Menjamin Kepuasan Pelanggan

Memenuhi harapan dan kebutuhan pelanggan adalah kunci keberhasilan perusahaan. Ini melibatkan pengembangan produk atau layanan yang sesuai dengan keinginan pelanggan dan memberikan solusi yang efektif.
Manajemen operasi bertujuan untuk memastikan kualitas tinggi dalam semua aspek produk atau layanan yang disediakan. Kualitas yang baik memberikan kepuasan kepada pelanggan dan membantu membangun reputasi positif perusahaan.
ADVERTISEMENT
Dengan pengertian manajemen operasi yang baik dapat dipastikan perusahaan melakukan proses tersebut dengan baik, dan terlaksana secara efisien juga efektif.
Perusahaan akan terbantu dalam mencapai tujuan, ada peningkatan produktivitas pekerja dan juga membantu meningkatkan niat baik pada pelanggannya serta dapat memberikan motivasi pada semua karyawan. (VAN)