Pengertian Mastitis dan Jenis-Jenisnya, Perempuan Harus Tahu

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
Konten dari Pengguna
4 Juli 2023 17:45 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Mastitis adalah. Sumber :[Foto hanya ilustrasi. Unsplash.com/Kelly Sikkema]
zoom-in-whitePerbesar
Mastitis adalah. Sumber :[Foto hanya ilustrasi. Unsplash.com/Kelly Sikkema]
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Radang kelenjar susu atau mastitis adalah penyakit yang terjadi pada wanita. Termasuk infeksi jaringan payudara yang menyakitkan, penyakit mastitis tidak bisa dianggap sepele. Kondisi ini sering menyerang wanita yang sedang menyusui.
ADVERTISEMENT
Biasanya radang kelenjar susu muncul tiga bulan pertama masa menyusui. Penyebab utama dari mastitis yaitu saluran susu yang terhalang oleh bakteri. Radang kelenjar susu merupakan penyakit umum yang bisa disembuhkan oleh profesional.

Pengertian Mastitis

Mastitis adalah. Sumber :[Foto hanya ilustrasi. Unsplash.com/Kelly Sikkema]
Mengutip dari laman Puskesmas Selatan Kabupaten Badung, puskesmaskutaselatan.badung.go.id, mastitis adalah infeksi jaringan payudara yang menyerang ibu-ibu menyusui.
Penderita diabetes, autoimun, eksim, penyakit kulit kronis, memakai tindik payudara dan implan juga termasuk golongan orang yang rentan terkena penyakit mastitis. Mastitis dapat menyerang satu atau dua payudara sekaligus.
Akan tetapi, tidak perlu khawatir karena penyakit ini bisa ditangani oleh dokter. Jadi, kalau mengalami beberapa gejala mastitis sebaiknya langsung memeriksakan diri ke dokter.

Ciri-Ciri Mastitis

Mastitis adalah. Sumber :[Foto hanya ilustrasi. Unsplash.com/Zohre Nemati]
Sebagian gejala penyakit mastitis terlihat mirip dengan penyakit kanker payudara sehingga membuat penderitanya merasa panik. Adapun ciri-ciri penyakit mastitis adalah sebagai berikut.
ADVERTISEMENT

Jenis-Jenis Mastitis

Mastitis adalah. Sumber :[Foto hanya ilustrasi. Unsplash.com/Kinga Howard]
Mengutip dari buku Serba-Serbi Kelainan Payudara, Azril Okta Ardhiansyah, (2022:23), terdapat 5 jenis mastitis yang menyerang kelenjar susu. Infeksi payudara atau mastitis dibedakan menjadi berikut ini.

1. Mastitis Tuberkulosis

Mastitis tuberkulosis merupakan penyakit yang disebabkan oleh kuman TBC. Kuman TBC tidak hanya menyerang bagian kelenjar susu saja melainkan juga ke ketiak, leher, dan kelenjar getah bening. Adapun gejala dari mastitis tuberkulosis adalah
ADVERTISEMENT

2. Mastitis Infeksi

Mastitis yang disebabkan oleh infeksi biasanya muncul pada payudara yang besar, wanita gemuk, dan pernah melakukan operasi payudara.

3. Non-lactating Mastitis

Non-lactating mastitis adalah infeksi yang muncul bukan karena proses menyusui. Biasanya mastitis jenis ini menyerang wanita perokok berat dan yang mengalami beberapa penyakit salah satunya diabetes melitus.

4. Lactating mastitis

Lactating mastitis merupakan penyakit yang muncul saat proses menyusui selama 1 tahun setelah berhenti menyusui. Terkadang juga muncul pada 6 minggu pertama setelah persalinan. Penyebabnya adalah munculnya luka saat menyusui.

5. Mastitis Pada Bayi

Terakhir adalah mastitis pada bayi yang muncul saat minggu-minggu awal setelah kelahiran.
Mastitis adalah penyakit yang tidak bisa disepelekan oleh wanita sehingga harus segera diatasi. Radang kelenjar susu biasa menyerang wanita menyusui dan memiliki penyakit tertentu. (GTA)
ADVERTISEMENT