Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Pengertian Peristiwa Hukum dan Contohnya dalam Kehidupan
21 April 2024 15:44 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Peristiwa hukum adalah istilah yang sudah akrab dalam kehidupan masyarakat sehari-hari. Tapi apa sebenarnya yang dimaksud dengan peristiwa hukum dan bagaimana peranannya dalam kehidupan masyarakat?
ADVERTISEMENT
Memahami peristiwa hukum dan bagaimana cara berinteraksi dengan sistem hukum adalah hal penting untuk memastikan masyarakat dapat menjalani kehidupan. Khususnya yang sesuai dengan hak dan tanggung jawab sebagai warga negara.
Mengenal Pengertian Peristiwa Hukum dan Contohnya
Pengertian peristiwa hukum adalah kejadian atau situasi yang memiliki konsekuensi hukum atau dampak pada hak, kewajiban, atau status seseorang atau entitas hukum lainnya. Berbagai peristiwa hukum berpengaruh pada timbul atau hilangnya hak seseorang.
Berdasarkan Buku Ajar Pengantar Ilmu Hukum, Liani Sari, dkk, (2024), peristiwa hukum atau rechtsstaat adalah peristiwa sosial yang sebab dan akibatnya diatur dengan undang-undang. Peristiwa tersebut terjadi dan memengaruhi hubungan hukum antara individu, perusahaan, atau organisasi.
Untuk memberikan gambaran yang lebih jelas, berikut adalah beberapa contoh peristiwa hukum dalam kehidupan sehari-hari.
ADVERTISEMENT
1. Pernikahan
Ketika dua orang menikah, mereka mengubah status hukum mereka dari lajang menjadi suami dan istri. Pernikahan juga menciptakan hak dan kewajiban hukum baru, seperti hak atas harta bersama dan tanggung jawab untuk saling merawat.
2. Pembelian Rumah
Pembelian rumah melibatkan perjanjian antara pembeli dan penjual yang diatur oleh hukum. Dengan pembelian tersebut, pembeli mendapatkan hak atas properti dan menjadi subjek dari berbagai peraturan hukum yang mengatur kepemilikan dan penggunaan properti.
3. Kecelakaan Lalu Lintas
Pihak yang terlibat dalam kecelakaan memiliki hak dan kewajiban yang berbeda berdasarkan aturan lalu lintas dan hukum pertanggungan. Umumnya terkait dengan klaim asuransi, tanggung jawab hukum, dan proses hukum lainnya.
4. Perceraian
Perceraian adalah peristiwa hukum yang mengakhiri pernikahan. Proses perceraian melibatkan pembagian harta bersama, penentuan hak asuh anak, dan masalah hukum lainnya yang berlaku bagi kedua belah pihak.
ADVERTISEMENT
5. Pengesahan Warisan
Saat seseorang meninggal dunia, pengesahan warisan atau pembagian harta warisannya menjadi peristiwa hukum. Melibatkan proses hukum yang menentukan bagaimana harta akan didistribusikan sesuai dengan wasiat atau hukum waris yang berlaku.
Singkatnya, peristiwa hukum adalah berbagai situasi dalam kehidupan sehari-hari yang dapat memiliki konsekuensi hukum. Sangat penting untuk memahami hak dan kewajiban dalam setiap peristiwa hukum yang terjadi, karena dapat memengaruhi kehidupan seseorang. (DNR)