Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Pengertian Tekanan Darah Diastolik dan Perbedaannya dengan Sistolik
18 April 2024 16:56 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Tekanan darah diastolik adalah salah satu kondisi tubuh yang perlu diketahui oleh setiap manusia. Pembacaan tekanan darah terdiri dari dua angka yaitu tekanan diastolik dan tekanan darah sistolik.
ADVERTISEMENT
Misalnya tekanan darah yang dianggap normal bagi orang dewasa adalah di bawah angka 120/80. Artinya tekanan darah diastoliknya adalah 80 dan 120 adalah tekanan darah sistolik orang dewasa tersebut.
Perbedaan Tekanan Darah Diastolik dan Sistolik
Mengutip dari laman Poltekkes Kemenkes Semarang, repository.poltekkes-smg.ac.id., pengertian tekanan darah adalah kekuatan yang digunakan oleh darah di setiap satuan daerah dinding pada pembuluh darah dalam tubuh.
Tekanan darah diukur dengan satuan milimeter air raksa atau mmHg karena manometer dari air raksa sudah digunakan sebagai standar untuk mengukur tekanan darah. Terdapat dua jenis tekanan darah yaitu sistolik dan diastolik.
Tekanan darah diastolik adalah tekanan darah yang berada ketika tubuh sedang istirahat dan membantu oksigen agar masuk ke jantung. Sedangkan tekanan darah sistolik adalah tekanan pada saat ventrikel berkontraksi.
ADVERTISEMENT
Adapun tekanan darah diastolik ditentukan dengan beberapa karakteristik di bawah ini.
Sedangkan tekanan darah sistolik ditentukan dengan karakteristik berikut ini.
Faktor yang Memengaruhi Tekanan Darah
Ada beberapa faktor yang memengaruhi tekanan darah dalam ilmu Sains, berikut penjelasan selengkapnya.
1. Jantung
Jantung adalah salah satu organ yang memiliki peranan penting dalam tubuh manusia. Fungsi jantung adalah untuk memompa darah ke seluruh bagian tubuh.
ADVERTISEMENT
2. Tahanan Perifer
Tahanan perifer adalah rintangan dari aliran darah yang terdapat di dalam pembuluh darah. Tahanan perifer dipengaruhi oleh diameter pembuluh darah.
3. Volume Darah
Faktor berikutnya adalah volume darah yaitu jumlah darah yang disimpan di dalam bagian sirkulasi tertentu untuk setiap mmHg.
Tekanan darah diastolik adalah tekanan darah yang terjadi ketika anggota tubuh seperti jantung dalam kondisi istirahat. Selain tekanan diastolik, terdapat juga tekanan darah sistolik yang bisa diukur dengan satuan milimeter. (GTA)
Live Update