Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Peran dan Fungsi Mahasiswa dalam Kehidupan Sosial Masyarakat
25 Juni 2023 15:43 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Salah satu fungsi mahasiswa dalam kehidupan sosial masyarakat adalah menjadi agen perubahan. Mahasiswa sebagai kaum intelektual memiliki tempat tersendiri dalam masyarakat. Mahasiswa tidak hanya dituntut untuk belajar di kampus, tetapi juga diharapkan dapat berkontribusi dalam kehidupan sosial masyarakat.
ADVERTISEMENT
Dalam menuntut ilmu, mahasiswa tidak hanya cukup belajar di ruang kelas saja. Mahasiswa perlu untuk terjun dalam masyarakat agar mengetahui apa saja masalah yang terjadi di lingkungan sosial serta agar kepekaannya lebih terasah. Dengan begitu, mahasiswa dapat mengidentifikasi permasalahan yang terjadi dalam masyarakat dan menerapkan ilmu yang didapatkan untuk menyelesaikan permasalahan tersebut.
Fungsi Mahasiswa
Mengutip buku Mahasiswa Leader of Change oleh Muhammad Aufal Fresky (2020: 75), fungsi mahasiswa di antaranya adalah agent of change, social control, iron stock, dan moral stock. Penjelasan masing-masing fungsi:
Agent of Change
Agent of change artinya mahasiswa sebagai subjek perubahan diharapkan berani dalam mendobrak kebiasaan-kebiasaan lama yang terjadi dalam masyarakat. Misalnya, kebiasaan membuang sampah sembarangan yang harus dihilangkan agar tidak mencemari lingkungan.
ADVERTISEMENT
Sebagai agent of change, mahasiswa memiliki peran untuk menjadi motor penggerak dalam mencerdaskan kehidupan berbangsa, seperti mengadakan sosialisasi mengenai manfaat budaya membaca buku. Mahasiswa juga memiliki peran untuk mengubah tatanan sosial masyarakat yang tidak sesuai dengan norma dan hukum yang berlaku, seperti budaya Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme (KKN) dan sebagainya.
Moral Force
Mahasiswa sebagai moral force di tengah masyarakat artinya mahasiswa memiliki fungsi moral bagi lingkungan sekitarnya. Lebih spesifik, mahasiswa memiliki tanggung jawab untuk menegakkan nilai-nilai kebenaran, nilai keadilan, nilai kejujuran, dan lain sebagainya.
Iron Stock
Iron stock mempunyai arti bahwa mahasiswa adalah sebagai calon pemimpin bangsa di waktu yang akan datang. Mahasiswa adalah generasi baru yang diharapkan dapat memajukan bangsa. Sebagai iron stock, mahasiswa diharapkan memiliki kepribadian luhur, cerdas, dan berwawasan luas.
ADVERTISEMENT
Social Control
Mahasiswa sebagai social control artinya mahasiswa mempunyai fungsi dan peranan untuk mengawasi dan mengontrol beragam kegiatan yang dilakukan oleh pejabat publik, baik eksekutif, legislatif, dan yudikatif supaya tidak menyimpang dari Pancasila dan UUD 1945.
Peran Mahasiswa dalam Kehidupan Bermasyarakat
Selain fungsi yang telah disebutkan di atas, mahasiswa juga memiliki peran dalam kehidupan sosial masyarakat, yaitu sebagai berikut:
Kontrol Politik
Mahasiswa merupakan kaum muda yang beridealisme kuat dengan pemikiran yang belum dipengaruhi kepentingan politik sehingga mahasiswa dapat berperan secara netral untuk mengawasi serta berpartisipasi dalam membahas segala hal mengenai politik dan pengambilan keputusan oleh pemerintah dan pemangku kebijakan.
Menyampaikan Aspirasi Masyarakat kepada Pemerintah
Sebagai intelektual, mahasiswa tidak hanya menghabiskan waktu untuk belajar di kelas, namun juga berinteraksi dengan masyarakat. Dengan demikian, mahasiswa dapat memahami permasalahan yang terjadi dalam masyarakat dan menyampaikannya kepada pemerintah.
ADVERTISEMENT
Itulah ulasan mengenai fungsi dan peran mahasiswa dalam kehidupan sosial masyarakat. Semoga informasi ini dapat menambah wawasan mengenai peran dan fungsi mahasiswa. (IND)