Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.92.0
Konten dari Pengguna
Peran Pendidikan dalam Membentuk Masyarakat yang Beradab
11 November 2024 17:22 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Masyarakat beradab didefinisikan sebagai masyarakat yang menjujung tinggi nilai-nilai kemanusiaan dan kebenaran universal. Masyarakat ini juga dapat disebut dengan masyarakat madani.
Peran Pendidikan dalam Membentuk Masyarakat yang Beradab dalam Kehidupan Sehari-hari
Dikutip dari buku Konsep Dasar Sistem Pendidikan oleh Dr. Ahmad Khoiri, M.Pd, dkk (2023) pendidikan adalah segala pengalaman belajar yang berlangsung dalam berbagai lingkungan dan sepanjang hidup.
Pendidikan tidak hanya tentang mengajarkan ilmu pengetahuan saja, melainkan juga menanamkan nilai-nilai moral dan kesopanan yang menjadi dasar terbentuknya masyarakat yang beradab. Nilai-nilai moral yang penting dalam kehidupan bermasyarakat, seperti kejujuran, rasa hormat, toleransi, dan keadilan.
Selain itu, pendidikan menjadi salah satu upaya untuk mengembangkan karakter siswa. Pembentukan karakter merupakan salah satu tujuan pendidikan nasional.
ADVERTISEMENT
Hal ini bertujuan untuk mengembangkan potensi peserta didik yang memiliki rasa tanggung jawab, kecerdasan, integritas dan akhlak mulia, yang merupakan ciri individu beradab. Sehingga nantinya akan lahir generasi bangsa yang tumbuh berkembang dengan karakter yang berpedoman terhadap nilai-nilai luhur bangsa serta agama.
Kondisi termasuk salah satu wujud peran pendidikan dalam membentuk masyarakat yang beradab. Adanya masyarakat beradab dalam kehidupan manusia mampu menciptakan keseimbangan.
Namun ada beberapa tantangan yang harus dihadapi dalam mewujdukan masyarakat yang beradap, seperti perubahan sosial dan teknologi, perbedaan latar belakang budaya, pengaruh globalisasi dan budaya asing, kurangnya pendidikan karakter, dan pengaruh lingkungan sosial.
Tantangan tersebut membuat masyarakat tidak hanya memiliki kemampuan kognitif. Bahkan kemampuan moralitasnya juga ikut tersentuh.
ADVERTISEMENT
Hal itu menunjukkan bahwa pendidikan sangat perlu ditanamkan sejak dini untuk mengantisipasi persoalan di masa depan yang semakin kompleks.
Pasalnya jika tidak berpendidikan, masyrakat akan kesulitan dalam menghadapi permasalahan sehingga pendidikan diperlukan untuk mencapai manusia yang memiliki integritas nilai-nilai moral, agar saling menghormati terhadap sesama, jujur dan peduli dengan lingkungan .
Itulah ulasan mengenai peran pendidikan dalam membentuk masyarakat yang beradab. Masyarakat yang beradab biasanya mengedepankan dan selalu mempertimbangkan nilai moral dalam melakukan setiap tindakan. (NTA)