Konten dari Pengguna

Perbedaan Keanekaragaman Gen dan Jenis beserta Contohnya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
12 September 2023 17:48 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi perbedaan keanekaragaman gen dan jenis. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi perbedaan keanekaragaman gen dan jenis. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Keanekaragaman hayati adalah keanekaragaman makhluk hidup di berbagai kawasan di muka bumi. Salah satu keanekaragaman hayati, yaitu keanekaragaman gen dan jenis. Perbedaan keanekaragaman gen dan jenis ini penting untuk diketahui.
ADVERTISEMENT
Kedua jenis keanekaragaman hayati di atas, hampir mirip karena ada keseragaman dan keberagaman sifat atau ciri dari makhluk hidup. Adanya pemahaman mengenai kedua jenis keanekaragaman tersebut, membantu dalam membedakan antara satu dengan yang lainnya.

Perbedaan Keanekaragaman Gen dan Jenis dalam Ilmu Biologi

Ilustrasi perbedaan keanekaragaman gen dan jenis. Foto: Unsplash
Secara umum, keanekaragaman jenis dikenal dengan keanekaragaman spesies. Jika dibandingkan dengan keanekaragaman gen, perbedaan keanekaragaman gen dan jenis dapat dilihat berdasarkan variasinya.
Pada tingkat gen, hanya ada perbedaan dari susunan gennya saja. Hal ini sangat berbeda dengan keanekaragaman jenis merupakan perbedaan individu pada spesies yang berbeda.
Merujuk pada buku Ensiklopedi Rumus Biologi SMA Kelas 1, 2, 3, Basyit Badriah (2016:7), berikut ini penjelasan lengkap dari keanekaragaman gen dan jenis lengkap dengan contohnya.
ADVERTISEMENT

1. Keanekaragaman Gen

Keanekaragaman gen merupakan variasi susunan gen dalam satu spesies. Gen adalah materi genetik yang ada di dalam kromosom makhluk hidup untuk mengandalkan sifat dari makhluk hidup tersebut.
Perbedaan (variasi) gen menyebabkan genotipe (sifat yang tidak tampak) dan fenotipe (bentuk dan penampilan) pada setiap makhluk hidup berbeda. Adanya perkawinan dan interaksi gen dengan lingkungan dapat menyebabkan terjadinya variasi gen.
Variasi materi genetik dalam pada suatu makhluk hidup dapat diumpamakan, seperti susunan huruf-huruf A, I, M, N. Contoh keanekaragaman gen adalah spesies kucing (Felix domestica), yang terdapat variasi seperti kucing angora berbulu panjang, kucing Balinese yang berbulu pendek, dan kucing siam.

2. Keanekaragaman Jenis (Spesies)

Keanekaragaman jenis (spesies) adalah perbedaan-perbedaan pada berbagai spesies makhluk hidup di suatu tempat. Biasanya, keanekaragaman ini dapat dijumpai pada suatu tempat tertentu yang dihuni kumpulan makhluk hidup dari berbagai spesies (komunitas).
ADVERTISEMENT
Biasanya, keanekaragaman jenis muncul karena ada pengaruh gen dan lingkungan. Contohnya keanekaragaman di antara kacang-kacangan, kacang hijau (Phaseolus radiatus), kacang buncis (Phaseolus vulgaricus), kacang tanah (Arachis hypogaea), dan kacang panjang (Vigna urguiculata).
Keanekaragaman di antara genus Felix adalah Felix tigris (harimau), Felix leo (singa), Felix onca (jaguar), Felix pardus (panter atau macan tutul), Felix oncolar (puma), dan Felix domestica (kucing).
Perbedaan keanekaragaman gen dan jenis penting untuk diketahui. Adanya informasi di atas dapat membantu seseorang dalam membedakan antara satu dengan yang lainnya. (NTA)