Konten dari Pengguna

Squid Game 2 - 001, Siapa Dia? Ini Penjelasannya

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
29 Desember 2024 17:36 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi squid game 2 001 - Sumber: pixabay.com/euro_elf
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi squid game 2 001 - Sumber: pixabay.com/euro_elf
ADVERTISEMENT
Squid Game 2 001 merupakan salah satu karakter yang muncul dalam serial Netflix terbaru Squid Game 2. Setelah kesuksesan musim pertama yang membuat dunia terpukau, musim kedua Squid Game sudah tayang sejak 26 Desember 2024.
ADVERTISEMENT
Dalam sekuel ini, penonton diharapkan dapat menyaksikan jawaban dari misteri yang menggantung, termasuk peran sosok "001" . Dengan cerita penuh intrik dan permainan yang tak terduga, apakah musim kedua ini akan membawa kejutan yang lebih besar?

Mengulik Sosok Squid Game 2 001

Ilustrasi squid game 2 001 - Sumber: pixabay.com/sascha_kircher
Squid Game 2 adalah kelanjutan dari serial populer Korea Selatan yang pertama kali tayang di Netflix pada tahun 2021. Serial ini mencuri perhatian dunia dengan premisnya yang unik dan karakter yang mendalam.
Di musim kedua, penonton akan melihat lebih banyak lagi ketegangan, permainan mematikan, serta misteri yang lebih kompleks. Salah satu karakter yang akan diperhatikan dalam Squid Game 2 adalah 001, yang berperan penting dalam keseluruhan cerita.
ADVERTISEMENT
Lalu, siapa sosok Squid Game 2 001?
Berdasarkan buku 101 Amazing Facts about Squid Game, Merlin Mill, (2021), di musim pertama Squid Game, karakter 001 adalah pria tua bernama Oh Il-nam. Dia adalah salah satu peserta dalam permainan mematikan yang berlangsung di sebuah pulau terpencil.
Karakter ini terlihat lemah dan rapuh, serta dianggap tidak mungkin bertahan lama dalam permainan yang penuh dengan kekerasan. Namun, twist yang mengejutkan terjadi ketika terungkap bahwa Oh Il-nam adalah pendiri dan pengelola permainan Squid Game.
Meskipun karakter 001 "Oh Il-nam" sudah meninggal di akhir musim pertama, banyak penggemar yang bertanya-tanya bagaimana dia akan terlibat dalam Squid Game 2. Beberapa teori beredar mengenai kemungkinan kembalinya karakter ini melalui kilas balik atau bahkan pengaruhnya yang terus ada dalam cerita berikutnya.
ADVERTISEMENT
Seperti di musim 1, ada pemain lain yang beroperasi dengan motif tersembunyi, dan kali ini pemain itu memakai nomor 001. Dalam season 2, dia menjadi salah satu pemain dan ikut memengaruhi kegagalan serta keberhasilan berbagai ronde permainan, sambil membangun kepercayaan Gi-hun yang tidak curiga.
Jika para penonton ingat yang terjadi di Musim 1, Hwang In-ho adalah kakak dari Hwang Jun-ho (Wi Ha-joon). Setelah Hwang In-ho menghilang, Hwang Jun-ho menyamar sebagai pekerja di balik layar permainan untuk mencarinya.
Akhirnya, Hwang Jun-ho menemukan bahwa kakaknya, Hwang In-ho, telah diangkat menjadi pengelola permainan brutal itu ketika Front Man melepas topengnya di musim 1.
Hal yang benar-benar membuat penonton terkejut adalah kehadiran Front Man (Lee Byung Hun) sebagai peserta dengan nomor 001. Jika sebelumnya ia dikenal sebagai pengawas permainan yang bekerja untuk melayani para VIP, kali ini perannya menjadi jauh lebih rumit.
ADVERTISEMENT
Front Man bergabung dalam arena sebagai salah satu peserta dengan tujuan yang masih penuh teka-teki. Beragam teori pun bermunculan, mulai dari dugaan bahwa ia mencoba menebus kesalahan masa lalu hingga anggapan bahwa ini adalah upaya Netflix untuk memperluas alur cerita.
Front Man memperkenalkan dirinya dengan nama Oh Yeong-il. Ia diberi nomor peserta 001, nomor yang sama seperti milik Oh Il-nam, tokoh pencipta permainan Squid Game.
Jadi, Squid Game 2 001 memang merupakan sosok yang banyak memancing rasa penasaran. Ini karena karakter yang memegang nomor ini memiliki peran yang sangat penting dan penuh misteri dalam cerita. (DNR)