Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
Susunan Acara Halal Bihalal Desa beserta Teks MC Singkat
1 April 2024 10:14 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Susunan acara halal bihalal desa harus dibuat dengan detail agar acara berjalan lancar. Umumnya, susunan acara digunakan sebagai panduan agar tidak ada waktu yang terbuang.
ADVERTISEMENT
MC juga menggunakan susunan acara tersebut agar tidak salah menyebutkan nama orang. Biasanya halal bihalal desa juga dihadiri semua Ketua RW, tokoh masyarakat, ulama setempat, Bhabinkamtibmas dan sering juga Camat.
Susunan Acara Halal Bihalal Desa beserta Teks MC
DIkutip dari Anti Panik Berbicara di Depan Umum, Asti Musman (2018:122), halal bihalal atau syawalan acara kekeluargaan yang bersifat tak resmi. Meski begitu, MC tetap harus mengendalikan acara agar seluruh tujuan acara tercapai.
Berikut adalah contoh susunan acara halal bihalal desa lengkap dengan teks MC.
1. Pembuka
Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Puji syukur kami panjatkan ke hadirat Allah Subhanahu wa ta'ala, atas berkat rahmatnya warga Desa Sentosa dapat berkumpul di balai desa Sentosa untuk mengikuti halal bihalal.
ADVERTISEMENT
Selawat dan salam kami haturkan kepada Nabi Muhammad shallallahu 'alaihi wasaalam, semoga kelak kita menjadi umat yang mendapatkan syafaatnya di hari akhir. Amin ya robbal alamin.
Terima kasih kami ucapkan atas kehadiran Bapak Murwo Adi, Kepada Desa Sentoasa dan Ibu, Ketua RW dan RT di lingkungan Desa Sentosa serta warga Desa Sentosa tercinta.
Berikut susunan acara halal bihalal ini. Pertama, pembukaan oleh MC yang sedang berlangsung, pembacaan ayat suci Al-Qur'an, sambutan Kepada Desa Sentosa, siraman rohani, ramah tamah, pembacaan doa dan penutup.
2. Pembacaan Ayat Suci Al-Qur'an
Berikutnya adalah pembacaan ayat suci Al-Qur'an, Surat Ali Imran ayat 133-136, yang akan dibawakan oleh Saudara Ahmad Yusuf dengan saritilawah oleh Saudari Asri Astaminati. Kami persilakan.
3. Sambutan Kepala Desa
Berikutnya adalah sambutan dari Kepala Desa Sentosa, Bapak Murwo Adi. Kami persilakan.
ADVERTISEMENT
4. Siraman Rohani
Berikutnya, siraman rohani yang akan dibawakan oleh Uztaz Fachrudin. Kami persilakan.
5. Ramah Tamah
Sampailah kita pada acara yang ditunggu-tunggu, yaitu ramah-tamah, bersalam-salaman, saling memaafkan untuk mempererat silaturahmi antar warga Desa Sentosa.
Mohon ibu-ibu dan bapak-bapak mengikuti arahan panitia agar tidak terjadi kemacetan antrian.
7. Pembacaan Doa
Terima kasih telah mengikuti acara ramah-tamah dengan tertib. Saatnya kita memanjatkan rasa syukur atas ikatan ukuwah Islamiyah dan rezeki yang berlimpah dengan memanjatkan doa yang akan dipimpin oleh Ustaz Fachrudin. Kami persilakan.
8. Penutup
Sampailah kita di ujung acara. Terima kasih atas partisipasi semua hadirin. Selamat kembali ke keluarga di rumah. Hati-hati di jalan.
Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
ADVERTISEMENT
Hendaknya susunan acara halal bihalal desa memberi waktu yang banyak untuk ramah-tamah karena warga desa memiliki hubungan yang dekat dengan sekelilingnya. (lus)