Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
Timeline UTBK SNBT 2025 yang Harus Diketahui Calon Mahasiswa
16 Maret 2025 11:23 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
SNBT atau Seleksi Nasional Berdasarkan Tes dilaksanakan lewat tes komputer dengan 3 materi yang diujikan yaitu Tes Potensi Skolastik, Tes Literasi dan Penalaran Matematika. Calon mahasiswa wajib memperhatikan timeline UTBK SNBT 2025 agar tidak ketinggalan informasi.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Pandai UTBK Sukses, Dini Nurhayati (2025:167) salah satu pengujian dalam UTBK dilakukan untuk menilai bagaimana seseorang dapat berpikir secara induktif, deduktif serta bagaimana seseorang dapat bernalar dengan menggunakan angka-angka yang disebut kemampuan penalaran kualitatif.
Timeline UTBK SNBT 2025 Jangan Sampai Terlewat Batas Akhir Pendaftaran
Berikut ini adalah timeline UTBK SNBT 2025 yang harus diketahui oleh para calon mahasiswa yang berniat untuk mendaftar agar tidak ketinggalan informasi.
ADVERTISEMENT
Jika semua berkas dan persyaratan sudah disiapkan, bisa langsung melakukan pendaftaran dengan tahapan berikut ini.
1. Registrasi Akun SNPMB
Calon pendaftar UTBK SNBT wajib untuk melakukan registrasi dengan menggunakan NISN, NPSN dan tanggal lahir di laman portal snpmb.bppp.kemendikbud.go.id.
2. Login
Login Portal SNPMB kemudian pilih menu pendaftara UTBK SNBT.
3. Lengkapi Biodata
Kemudian isi dan lengkapi biodata. Unggah pas foto berwarna terbaru dan verifikasi biodata. Bagi peserta yang tuna netra dapat mengunduh dan mengunggah pernyataan tuna netra dan/atau hambatan visual.
4. Pilih Program Studi dan Unggah Portofolio
Pilih program studi dan unggah portofolio bagi calon peserta yang mendaftar di program studi bidang seni dan olahraga.
5. Pilih Pusat UTBK
Bagi peserta yang tidak melamar beasiswa KIP Kuliah akan mendapatkan slip pembayaran biaya UTBK.
6. Lakukan Pembayaran
Biaya pendafaran sebesar Rp200.000 dapat dibayarkan melalui bank mitra yang sudah ditunjuk.
ADVERTISEMENT
7. Unduh dan Cetak Kartu Peserta UTBK
Login kembali ke laman portal SNPMB lalu pilih menu pendaftaran UTBK SNBT, unduh Kartu Peserta UTBK. Setelah itu bisa mengikuti UTBK sesuai dengan informasi yang ada di kartu peserta UTBK SNBT 2025.
Semoga informasi tentang timeline UTBK SNBT 2025 dapat membantu para calon mahasiswa untuk mengatur jadwal pendaftaran dengan baik. (EA)